Cagub Tri Rismaharini Dapat Dukungan Ikatan Pedagang Pasar Indonesia Jatim

Cagub Tri Rismaharini Dapat Dukungan Ikatan Pedagang Pasar Indonesia Jatim

Risma blusukan ke pasar Trenggalek bertemu langsung dengan para pedagang.-PDIP Jatim-

HARIAN DISWAY - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (Ikappi) Jawa Timur memberikan dukungan penuh kepada calon gubernur Jawa Timur nomor urut 3, Tri Rismaharini (Risma), serta calon bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin (Ipin).

Dukungan ini diberikan dalam acara DPW Ikappi Jatim yang tengah melakukan sosialisasi bertajuk "Penguatan Pasar Tradisional untuk Mendukung Ekonomi Kerakyatan" di Trenggalek.

Selain mendapatkan dukungan, Risma juga dikukuhkan sebagai Dewan Pembina Ikappi Jatim, sementara Ipin diresmikan sebagai Duta Pasar Tradisional.

"Alhamdulillah, saya senang nanti sebagai dewan pembina bisa lebih terlibat," ujarnya dalam keterangan yang diterima pada Senin, 14 Oktober 2024.

Dalam pertemuan tersebut, Risma mengungkapkan bahwa pedagang pasar saat ini menghadapi tantangan yang cukup berat, terutama dengan pesatnya perkembangan teknologi.

BACA JUGA:Risma Dengar Keluh Kesah Perajin Tempe di Ngawi, Dorong Diversifikasi Produk!

BACA JUGA:Dukung Risma di Pilgub Jatim, Eri: Pilih Emak’e Arek-arek Suroboyo

Pedagang yang masih mengadopsi konsep jual beli konvensional mulai kesulitan bersaing dengan pedagang yang sudah beralih ke sistem digital.

"Sekarang sudah tidak bisa hanya mengandalkan penjualan offline. Di Surabaya, bahkan ada dua mal yang tutup karena semua sudah beralih ke online. Jualan offline masih bisa, tetapi butuh waktu yang lebih lama," tuturnya.

Sebelum menghadiri acara tersebut, Risma dan Ipin sempat melakukan blusukan ke pasar tradisional di Trenggalek.

Mereka berkesempatan bertemu langsung dengan para pedagang yang banyak mengeluhkan penurunan omset akibat maraknya platform online yang lebih digemari konsumen, sehingga mereka kesulitan bertahan.

Risma tidak menampik bahwa di era digital ini, pedagang harus bersaing ketat dengan penjual online. Dalam kesempatan itu, ia memberikan semangat kepada para pedagang untuk tidak menyerah dan tetap inovatif.

BACA JUGA:Risma Janjikan Instalasi Air Bersih untuk Warga Margoanyar Lamongan

BACA JUGA:Luluk Soroti Ketimpangan, Khofifah Konsolidasi Dukungan, Risma Pede Hadapi Debat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: