Kolo Muani Cetak Brace, Prancis Bungkam Belgia 2-1 di UEFA Nations League
Randal Kolo Muani, centre forward Les Bleus merayakan gol-nya ketika melawan Belgia di matchday 4 UEFA Nations League 2024--Equipe de France/x
HARIAN DISWAY - Prancis meraih kemenangan tipis 1-2 melawan Belgia pada matchday 4 UEFA Nations League, Selasa 15 Oktober 2024 pukul 01.45 WIB di Stadion Raja Baudouin, markas Belgia.
Belgian Red Devils harus mengakui keunggulan Prancis setelah centre forward Les Bleus, Randal Kolo Muani mencetak brace ke gawang Koen Casteels.
Belgia sempat memperkecil ketertinggalan melalui gol sundulan Lois Openda di penghujung babak pertama menit 45+3’, dan kapten Prancis, Aurelien Tchouameni, harus diusir lapangan karena mendapat kartu kuning kedua di menit 76’.
Meskipun demikian, pasukan Domenico Tedesco yang tampil di publik sendiri tidak mampu menyamakan atau bahkan membalikkan kedudukan sampai wasit Irfan Peljto asal Bosnia and Herzegovina meniup peluit panjang.
Dengan hasil tersebut, Prancis tetap berada di posisi 2 liga A grup 2 UEFA Nations League 2024 dengan raihan 9 poin. Italia, pemuncak klasemen, unggul 1 angka dari Les Bleus setelah juga meraih kemenangan meyakinkan 4-1 melawan Israel di laga lain.
BACA JUGA:Yunani Kalahkan Inggris 2-1 di UEFA Nations League, Pavlidis Bikin Wembley Terdiam
BACA JUGA:Italia vs Belgia 2-2, Pasukan Spalletti Dipaksa Main Imbang setelah Pellegrini Diusir Wasit
Dilansir dari The star, Didier Deschamps memuji penampilan Randal Kolo Muani, “dia menarik dan bersinar, dia memiliki profil yang spesifik ketika berlari membawa bola dan memiliki sundulan yang berkualitas,” ujarnya.
“Kami sempat tertekan dengan permainan Belgia, dan kami melakukan beberapa kesalahan teknis. Namun ketika kami menemukan solusinya, permainan kami menjadi lebih baik,” tambahnya.
Kemenangan dengan line up yang belum berpengalaman yang juga tidak diperkuat oleh Kylian Mbappe, membuat Didier Deschamps semakin senang, “itu tim yang muda yang belum banyak pengalaman, ada keseriusan dan antusias dalam pertandingan ini,” pungkasnya.
BACA JUGA:UEFA Nations League Italia vs Belgia, Luciano Spalletti: Krusial untuk Gli Azzuri
Babak Pertama
Belgia yang bertindak sebagai tuan rumah, langsung tancap gas dengan membuka serangan pertama di menit 1’. Tendangan datar keras Youri Tielemans umpan Charles de Ketelaere berhasil ditangkap Mike Maignan dengan sigap.
Belgian Red Devils mendapatkan penalti di menit 20’ setelah Lois Openda dijatuhkan oleh William Saliba di kotak terlarang. Namun, Youri Tielemans sang kapten, gagal mengkonversi menjadi gol karena tendangannya malah melambung di bagian kanan Mike Maignan.
Peluang emas pertama Les Bleus, terjadi di menit 25’ melalui winger kiri Paris Saint-Germain, Bradley Barcola. Ia menerima umpan terobosan lambung akurat dari Lucas Digne, dan diakhiri dengan tendangan curve-nya. Namun, Koen Casteels berhasil menepisnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: the star