Mengenal Omakase, Paket Makanan Mahal yang Dipamerkan Erina Gudono Usai Melahirkan

Mengenal Omakase, Paket Makanan Mahal yang Dipamerkan Erina Gudono Usai Melahirkan

Apa Itu Omakase yang dipamerkan Erina Gudono dan berapa harganya. --iStock

HARIAN DISWAY - Erina Gudono, istri Kaesang Pangarep kembali menjadi sorotan netizen usai memamerkan sajian omakase yang dipesankan khusus oleh sang suami saat di rumah sakit.

Erina baru saja melahirkan anak pertama mereka, Bebingah Sang Tansahayu, pada Selasa pagi, 15 Oktober 2024, melalui operasi caesar di RSIA Bunda, Menteng, Jakarta Pusat. Saat berada di rumah sakit, Erina sempat membagikan momen bahagianya yang tengah menyantap makanan mewah omakase.

Dalam video yang diunggah di Instagram Story-nya, terlihat seorang chef dan pelayan menyajikan hidangan khas Jepang seperti sushi, sashimi, dan nigiri di depan Erina yang duduk di meja besar.

Sajian spesial itu ternyata disiapkan oleh Kaesang sebagai kejutan untuk istrinya yang sedang dalam masa pemulihan pasca persalinan.

BACA JUGA:Kaesang dan Erina Umumkan Kelahiran Putri Pertama, Diberi Nama Bebingah Sang Tansahayu 

"Terima kasih Omakase di rumah sakitnya @kaesangp. Akhirnya bisa makan sushi, sashimi, nigiri lagi," tulis Erina dalam keterangan video tersebut.

Melihat unggahan itu, banyak netizen yang mengkritik Erina dan menuduh dirinya sedang pamer kemewahan di tengah kesulitan yang dialami sebagian besar masyarakat Indonesia.

Tapi tak sedikit pula yang mempertanyakan apa itu omakase dan berapa harga dari sajian omakase yang dinikmati Erina, apalagi disajikan di dalam rumah sakit. Berikut adalah rangkuman terkait omakase dan perkiraan harga makanan tersebut.

BACA JUGA:Kuasa Hukum Ungkap Kronologi Kaesang-Erina Naik Jet Pribadi ke AS

Apa itu Omakase?

Omakase adalah pengalaman bersantap yang unik dan khas dalam tradisi kuliner Jepang. Terutama untuk sushi. Berbeda dari konsep makan pada umumnya, dalam omakase, tamu tidak memilih hidangan mereka.

Sebaliknya, mereka menyerahkan sepenuhnya kepada koki yang akan menyajikan serangkaian hidangan berdasarkan bahan-bahan segar, musiman, serta kreativitas artistiknya.

Istilah "omakase" berarti "Saya serahkan pada Anda." Artinya, tamu mempercayakan pilihan makanan sepenuhnya kepada koki.

Biasanya, tamu akan duduk di bar sushi dan cukup mengatakan "omakase," yang berarti mereka memesan tanpa melihat menu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: