MotoGP Australia 2024: Marc Marquez Juara Setelah Taklukkan Nyamuk dan Jorge Martin

MotoGP Australia 2024: Marc Marquez Juara Setelah Taklukkan Nyamuk dan Jorge Martin

MotoGP Australia 2024: Marc Marquez juara setelah taklukkan nyamuk dan Jorge Martin. Foto: Marc Marquez mengangkat trofi di podium Phillip Island, 20 Oktober 2024.-William West-AFP

Pada lap kelima, Marc Marquez kembali menyerang penuh. Dan setelah melewati Franco Morbidelli (Prima Pramac Racing), ia naik ke P3.

Lap ketujuh, Pecco Bagnaia mulai mendapatkan ritme kecepatannya, dengan jarak 0,7 detik dari Jorge Martin.Lap kesembilan menunjukkan posisi Martin, Bagnaia, dan Marquez di top 3.

Lap ke-10, Marc Marquez mencoba mendekati Pecco Bagnaia. Hanya dalam dua lap, ia sudah mengambil alih posisi kedua dari rider Italia tersebut. Lap ke-13, Jorge Martin memimpin dengan selisih 0,2 detik dari Marc Marquez.


MotoGP Australia 2024: Marc Marquez juara setelah taklukkan nyamuk dan Jorge Martin. Foto: Marc Marquez mendahului Jorge Martin di lap ke-24.-Izhar Khan-AFP

BACA JUGA:Moto2 dan Moto3 Alami Perkembangan Regulasi untuk Musim 2025

BACA JUGA:Pertarungan Barisan Belakang MotoGP Lebih 'Gila', Luca Marini Minta Peningkatan Kamera!

Selama enam lap berikutnya, pertarungan keduanya belum membuahkan hasil bagi Marc Marquez. Lap ke-20, jarak antara Jorge Martin dan Marc Marquez hanya 0,15 detik.

Hingga pada lap ke-22, rombongan depan hanya diisi oleh duel antara Jorge Martin dan Marc Marquez. Pecco sudah tertinggal jauh. 

Lap ke-24, Marc Marquez berhasil menyalip Jorge Martin. Namun, pada lap berikutnya, Jorge Martin membalas dengan menyalip Marc Marquez di lintasan lurus. Tak butuh waktu lama, Marquez membalas lagi di Miller Corner.

Setelah itu, Marc Marquez tak terkejar. Sampai lap ke-26, pembalap asal Cervera, Spanyol itu memimpin 0,4 detik atas Jorge Martin. Ia masuk finis 0,997 detik lebih cepat daripada Martin.

Dengan kemenangan ini, total poin di klasemen pembalap pun kembali berubah. Jorge Martin memiliki 424 poin, sementara Francesco Bagnaia 404 poin. Marc Marquez tertinggal 79 poin dari Martin

Segera setelah ini, seluruh paddock MotoGP akan berkemas menuju seri berikutnya di Sirkuit Internasional Chang-Buriram di Thailand. MotoGP Thailand berlangsung pada 25-27 Oktober 2024. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: bbc