Budiman Sudjatmiko: Prabowo Targetkan Pengentasan Kemiskinan dengan Dukungan Data dan Teknologi

Budiman Sudjatmiko: Prabowo Targetkan Pengentasan Kemiskinan dengan Dukungan Data dan Teknologi

Kepala BP Taskin Budiman Sudjatmiko-Istimewa -

HARIAN DISWAY - Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan (BP Taskin) Budiman Sudjatmiko menyampaikan bahwa Presiden Prabowo Subianto memiliki tekad kuat untuk mengurangi tingkat kemiskinan di Indonesia hingga ke titik terendah.

“Pak Prabowo menginginkan agar kemiskinan ditekan habis. Tapi, kita ingin mengetahui berapa sebenarnya bisa kita sepakati angka kemiskinan yang memang harus dientaskan,” ujar Budiman saat berbicara di kantor Kementerian Sosial, Jakarta, Rabu, 30 Oktober 2024.

Menurut Budiman, data yang akurat dan lengkap sangat diperlukan agar pemerintah dapat menyusun dan melaksanakan program pengentasan kemiskinan dengan efektif.

BACA JUGA:Deni Wicaksono Resmi Jadi Pimpinan DPRD Jatim, Fokus Kawal Penurunan Kemiskinan

Ia pun memberikan gambaran yang lebih tepat terkait sasaran bantuan dan program yang akan dijalankan.

Budiman juga mengungkapkan bahwa Prabowo menekankan pentingnya penggunaan teknologi. Terutama sebagai alat bantu dalam pengumpulan data dan pengambilan keputusan terkait kemiskinan.

“Pak Prabowo juga dalam pidato pelantikan, beliau mengatakan perlu adanya bantuan teknologi untuk membuat lebih presisi, lebih akurat, lebih cepat, lebih tepat,” kata Budiman.

BACA JUGA:Penanggulangan Kemiskinan di Daerah: Strategi Perencanaan Pembangunan Daerah

Dengan bantuan teknologi, pemerintah diharapkan dapat mempercepat proses pengumpulan data dan penyaluran bantuan secara lebih efisien.

Dalam upaya mendapatkan data yang lebih komprehensif, Budiman mendatangi kantor Kementerian Sosial untuk memperoleh informasi mengenai kemiskinan yang telah dikumpulkan oleh kementerian tersebut.

Ia juga merencanakan kunjungan ke berbagai lembaga negara lain yang memiliki data terkait kemiskinan. 

BACA JUGA:Prabowo Larang Penggunaan Bahasa 'Prasejahtera', Sebut Menyembunyikan Kenyataan Tentang Kemiskinan

“Saya akan silaturahmi dan sowan kepada kementerian-kementerian yang dalam pandangan kami erat kaitan dengan program pengentasan kemiskinan,” kata Budiman.

Ia berharap dengan mengunjungi lembaga-lembaga tersebut, dirinya dapat memahami secara lebih menyeluruh bagaimana data kemiskinan dikumpulkan, diperbarui, dan digunakan selama ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: