Pemkot Batu Apresiasi Langkah Cepat Kemenkumham Jatim Berikan Pelayanan KI

Pemkot Batu Apresiasi Langkah Cepat Kemenkumham Jatim Berikan Pelayanan KI

Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai dan Kakanwil Kemenkumham Jatim Heni Yuwono dalam kegiatan Scale Up Business Industri Kecil Menengah Vol.1, Senin, 11 November 2024. -Humas Kemenkumham Jatim-

BATU, HARIAN DISWAY - Pemerintah Kota Batu mengapresiasi langkah cepat Kemenkumham Jatim dalam memberikan pelayanan Kekayaan Intelektual (KI).

Acara itu dinilai mendukung target Kota Batu menghasilkan produk berkelas internasional. 

Penjabat Wali Kota Batu Aries Agung Paewai menegaskan pentingnya sertifikat KI bagi UMKM untuk memperkuat daya saing di level global.

Aries mengapresiasi atas kinerja instansi yang dipimpin Heni Yuwono itu.

BACA JUGA:Kemenkumham Jatim Sosialisasikan Prosedur Pewarganegaraan kepada Camat se-Kabupaten Sidoarjo

Kegiatan yang digelar oleh Pemerintah Kota Batu tersebut mengambil tema *Branding Sertifikasi Halal dan HAKI menuju produk IKM Kota Batu Berkelas Internasional.* Dihadiri langsung oleh Forkopimda Kota Batu dengan peserta 100 UMKM. 

Dalam kesempatan ini, Kakanwil Kemenkumham Jatim Heni Yuwono mendapatkan penghargaan atas Peran Serta Pendampingan, Peningkatan Daya Saing, Penguatan Brand UMKM dan IKM Kota Wisata Batu yang diserahkan langsung PJ Walikota Batu.

Penghargaan tersebut diserahkan pada kegiatan Scale Up Business Industri Kecil Menengah Vol.1, Senin, 11 November 2024. 

BACA JUGA:Kemenkumham Jatim Bantu Kejagung Siapkan Pemeriksaan Ronald Tannur Hari Ini

Aries mengapresiasi proses pendaftaran KI yang cepat dan mudah.

"Kinerja dan respons yang luar biasa dari bapak Heni Yuwono beserta jajaran, yang disampaikan orang bahwa pendaftaran Kekayaan Intelektual itu lama, sama sekali tidak benar, baru saja pemerintah Kota Batu mencatatkan Hak Kekayaan Intelektual Baju Adat Batu dan langsung tercatat," ujar Aries dalam sambutannya.

Ke depan, Aries berharap respon cepat ini juga diberikan saat memberikan pelayanan untuk UMKM Kota Batu

BACA JUGA:Sumpah Pemuda Bergema di Ujian CPNS Kemenkumham

Sehingga para pelaku UMKM dapat ikut serta bersaing di kancah internasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: