Hari Ayah Nasional 12 November, Ini Sejarah, Tujuan, dan Cara Memperingatinya

Hari Ayah Nasional 12 November, Ini Sejarah, Tujuan, dan Cara Memperingatinya

Hari Ayah Nasional 12 November: sejarah, tujuan dan cara memperingatinya. --Shutterstock

Hari Ayah Nasional diperingati untuk menghargai peran penting ayah dalam keluarga, mengapresiasi pengorbanan dan cinta mereka dalam mendidik dan melindungi anak-anak. Perayaan ini bertujuan meningkatkan kesadaran.

Tentang pentingnya keterlibatan ayah dalam perkembangan anak, mempererat hubungan emosional antara ayah dan anak, serta mendorong ayah untuk lebih aktif dalam pengasuhan.

Hari Ayah mengingatkan keluarga untuk peduli pada kesejahteraan ayah yang sering berjuang dalam diam. Momen ini menjadi kesempatan bagi keluarga untuk mengekspresikan rasa cinta dan terima kasih yang jarang terungkap dalam keseharian.

BACA JUGA: Sejarah di Balik Hari Pahlawan 10 November


Cara memperingati Hari Ayah Nasional 2024. --Shutterstock

Cara Memperingati Hari Ayah Nasional 2024

Berikut beberapa cara untuk memperingati Hari Ayah Nasional, baik untuk ayah yang masih ada maupun yang sudah meninggal:

1. Memberikan Ungkapan Terima Kasih

Luangkan waktu untuk menyampaikan rasa terima kasih kepada ayah. Jika ayah masih ada, sampaikan secara langsung melalui ucapan atau pelukan hangat. Bagi ayah yang sudah tiada, panjatkan doa dan kenang jasa-jasanya dengan penuh rasa syukur.

2. Menghabiskan Waktu Bersama

Jika memungkinkan, rencanakan waktu khusus bersama ayah untuk menikmati aktivitas favorit bersama, seperti makan malam, jalan-jalan, atau hanya berbincang santai di rumah.

BACA JUGA: Hari Wayang Nasional 7 November, Mari Simak Ulang Filosofi dan Sejarah Wayang

3. Menulis Surat atau Pesan Pribadi

Tuliskan pesan atau surat khusus yang berisi ucapan terima kasih, kenangan indah, atau harapan. Bagi ayah yang sudah meninggal, surat tersebut dapat dibaca dengan tenang sebagai bentuk penghormatan.

4. Mendoakan Ayah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: