Preview Atalanta vs Real Madrid: Gasperini Tepis Sebutan Favorit di Depan Los Blancos
Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini--eurocenk/x
Atalanta akan menjamu Real Madrid di Stadion Atleti Azzurri d’Italia. Tentu saja, Gasperini mendengar kabar bahwa Carlo Ancelotti beresiko "dilengserkan" setelah kalah dari AC Milan 1-3. Namun, ia masih ragu-ragu menyebut Atalanta lebih baik daripada Los Blancos (sebutan Real Madrid).
"Kami datang untuk menjalani pertandingan yang luar biasa di sini. Pertandingan ini adalah hal yang fantastis bagaikan permata bagi masyarakat Bergamo," ujar Gasperini.
Selain itu, Gasperini menyebut anggapan publik bahwa Atalanta akan tampil lebih superior daripada Real Madrid sebagai hal yang terlalu dilebih-lebihkan.
BACA JUGA:Hasil Roma vs Atalanta 0-2 di Liga Italia: Gialorossi Dekati Zona Degradasi
BACA JUGA:Atalanta Frustrasi, Imbang 0-0 Lawan Celtic di Liga Champions
Centre forward Atalanta Ademola Lookman (11) menendang bola dan dihalang-halangi oleh Federico Valverde (8) ketika La Dea melawan Real Madrid di final UEFA Super Cup 2024, Agustus yang lalu --uefa.com/official website
"Kami akan melakukan yang terbaik untuk mendapatkan hasil positif dan tetap berhati-hati dan realistis. Suasana di sekitar kami juga sedikit dibesar-besarkan," ungkapnya.
Sejak menyerah kepada Real Madrid di final UEFA Super Cup 2024, manajemen Atalanta melakukan penambahan pemain baru di bursa transfer. Tak tanggung-tanggung, 11 pemain baru didatangkan. Dengan total anggaran EUR 93 juta.
Hasilnya, nama-nama baru seperti Charles De Ketelaere dan Matteo Retegui berhasil membawa Atalanta makin tajam. Nama pertama menyumbang 5 gol. Sedangkan Retegui nyetel dengan striker lama Ademola Lookman. Ia sudah mencetak 10 gol dari 17 laga.
"Mencapai final UEFA Super Cup 2024 adalah momen tertinggi dalam sejarah klub," kata Gasperini. Mereka tampil di ajang tersebut sebagai juara Liga Europa.
BACA JUGA:Napoli vs Atalanta 0-3: La Dea Bungkam Partenopei di Estadio Diego Armando Maradona
BACA JUGA:Venezia vs Atalanta 0-2: La Dea Tundukan Tuan Rumah, Pasalic dan Retegui Beri Kejutan
"Saat itu kami tidak dalam kondisi prima karena situasi bursa transfer, tetapi kami mampu bermain dengan baik selama satu jam penuh," tambahnya.
Potret centre forward Atalanta, Gianluca Scamacca-- FabrizioRomano/x
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: football italia