Dramatis! Valencia vs Madrid 1-2: Vinicius Jr Kartu Merah, Los Blancos Comeback dan ke Puncak Klasemen
Real Madrid berhasil comeback 2-1 kala melawan Valencia di lanjutan LaLiga, Sabtu, 4 Januari 2025-Reuters-
Alhasil, mereka menciptakan beberapa peluang berbahaya. Namun berkat penampilan gemilang Thibaut Courtois, gawang Los Blancos tetap aman.
Peluang Kylian Mbappe (kiri) digagalkan oleh kiper Valencia Stole Dimitrevski (kanan), Sabtu, 4 Januari 2025-Reuters-
Keberuntungan akhirnya berpihak pada Valencia di menit ke-27. Setelah tembakan Javi Guerra yang memantul, Hugo Duro menyambut bola dan menyundulnya ke gawang yang kosong. Gol tersebut membuat Valencia unggul 1-0.
Dalam kondisi tertinggal, Madrid berusaha meningkatkan intensitas serangan. Namun, mereka mengalami kesulitan untuk memasuki area penalti Valencia dan terpaksa melakukan tembakan dari jarak jauh.
BACA JUGA:Mbappe Umbar Janji, Fans Real Madrid Tak Akan Menyesal
BACA JUGA:LaLiga Real Madrid vs Sevilla 4-2: Mbappe Gacor, Los Blancos Geser Barcelona!
Babak pertama pun berakhir dengan Valencia memimpin 1-0. Real Madrid yang tertinggal pun berada dalam tekanan untuk segera membalikkan keadaan.
Memasuki babak kedua, Real Madrid mendapatkan kesempatan emas saat Cesar Tarrega melanggar Kylian Mbappe di dalam kotak penalti. Jude Bellingham, yang ditunjuk sebagai eksekutor, gagal memanfaatkan kans itu. Tendangannya membentur tiang.
Beberapa fans menganggap penalti itu perlu diulang. Karena kiper Valencia Stole Dimitrievski sudah bergerak sebelum peluit dibunyikan. Namun, wasit menyebut bahwa gerakannya tidak mengintervensi bola. Sehingga tak perlu diulang.
Situasi terlihat semakin buruk buat Real Madrid. ketika Kylian Mbappe mencetak gol pada menit ke-59, namun dianulir. Setelah wasit meninjau VAR, terlihat bahwa pemain asal Prancis itu dalam posisi offside.
BACA JUGA:Ancelotti Tanggapi Rumor Pindah AS Roma: 'Saya ingin di Madrid Selama Mungkin!'
BACA JUGA:Real Madrid Juarai Piala Interkontinental, Los Blancos Gasak Pachuca 3-0!
Vinicius Jr mendapat kartu merah saat Real Madrid bertamu ke markas Valencia pada lanjuta LaLiga 2024/2025, Sabtu, 4 Januari 2025-Reuters-
Stole Dimitrievski kembali juga membuat penyelamatan fantastis di menit ke-66 dengan menepis sundulan Rodrygo.
Keadaan semakin sulit bagi Madrid ketika Vinicius Jr diusir dari lapangan pada menit ke-79. Terprovokasi sentilan Dimitrievski waktu ia jatuh, Vini membalas dengan mendorong leher kiper Valencia tersebut. Wasit langsung menjatuhinya kartu merah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: real madrid tv