6 Cara Agar Bisa Fokus Belajar di Rumah

6 Cara Agar Bisa Fokus Belajar di Rumah

Cara fokus belajar di rumah, agar tidak mudah bosan dan tidak mudah terdistraksi--freepik

HARIAN DISWAY - Menjaga fokus sangatlah sulit. Apalagi dengan banyaknya distraksi yang dihadapi. Mulai dari notifikasi media sosial, video streaming, atau bahkan godaan untuk bermalas-malasan. Semua itu bisa menghambat produktivitas.

Namun, dengan strategi yang tepat, Anda dapat meningkatkan fokus dan memaksimalkan sesi belajar. Berikut 6 cara yang efektif untuk membantu Anda tetap konsentrasi saat belajar di rumah:

1. Buat rutinitas belajar yang konsisten

Menetapkan rutinitas belajar membantu otak terbiasa dengan pola tertentu. Sehingga lebih mudah untuk fokus. Tentukan jadwal belajar harian. Termasuk waktu mulai, jeda, dan waktu selesai.

Misalnya, jika Anda belajar setiap pukul 9 pagi, otak Anda secara alami akan siap bekerja pada waktu tersebut. Pastikan untuk mematuhi jadwal itu agar rutinitas Anda berjalan dengan lancar.

Pastikan untuk memilih waktu terbaik bagi Anda belajar. Jangan paksakan waktu yang seharusnya untuk istirahat Anda gunakan untuk belajar. Pilihlah waktu seperti pagi hari atau malam hari jam 7.

Anda dapat mengalokasikan waktu 2 jam untuk belajar. Ketika sudah masuk waktu tidur, gunakanlah waktu tersebut untuk beristirahat. Jangan gunakan untuk kegiatan lain. Agar otak dan tubuh Anda juga ikut beristirahat.

BACA JUGA: Belajar di Balik Layar: Pengalaman Seru Magang di Harian Disway sebagai Social Media Specialist

BACA JUGA: Meditasi dan Refleksi, Belajar dari Keheningan Isra Miraj

2. Gunakan teknik pomodoro

Teknik Pomodoro adalah metode manajemen waktu yang membantu meningkatkan produktivitas. Anda belajar selama 25 menit tanpa gangguan, kemudian beristirahat selama 5 menit.

Setelah empat sesi belajar dengan jeda, ambil istirahat lebih panjang, sekitar 15–30 menit.

Teknik itu memecah sesi belajar menjadi potongan waktu yang lebih pendek. Membuat otak tetap segar dan fokus.

Jadi, Anda tidak mudah mengantuk dan merasakan lelah belajar. Gunakan teknik itu agar kegiatan belajar Anda terlaksana dengan baik.

BACA JUGA:7 Dampak Bermain Hp Pada Kegiatan Sekolah Anak

3. Tentukan tujuan belajar yang jelas untuk setiap sesi


Sebelum mulai belajar, tuliskan tujuan spesifik yang ingin Anda capai--freepik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: