Banjir Rendam Kota Bekasi, Warga: Lebih Parah dari 5 Tahun Lalu

Banjir merendam sejumlah Kota Bekasi pada Selasa, 4 Maret 2025 hingga mencapai atap rumah.-@elsarieska-Instagram
HARIAN DISWAY - Banjir merendam sejumlah titik di Kota Bekasi pada Selasa dini hari, 4 Maret 2025. Banjir ini dinilai lebih parah daripada 5 tahun lalu.
"Banjir kali ini lebih parah dari 5 tahun lalu. Stay safe semua. Innova kami udah kelelep karena banjirnya seatap innova di jalan raya," tulis akun @adrianaamalia di cerita media sosial Instagramnya pada Selasa pagi, 4 Maret 2025 sekitar pukul 09.00 WIB.
Unggahan tersebut disertai latar gambar Komplek Perumahan Kemang Pratama Bekasi yang terendam banjir hingga mendekati atap warga.
Sebelumnya, banjir tersebut diakibatkan oleh hujan deras yang mengguyur Kota Bekasi sejak kemarin atau Senin malam, 3 Maret 2025 sekitar pukul 22.15 WIB.
Menanggapi hal itu, Wali Kota Bekasi, Tri Ardhianto melakukan pemantauan langsung ke Kali Prisdo bersama tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (Dinas BMSDA).
BACA JUGA:Rano Karno soal Banjir Jakarta: Masalah Curah Hujan Itu Keputusan Tuhan
"Saat ini pukul 01.00 WIB pagi, saya bersama jajaran dari Satgas BWCC dan juga jajaran Pemerintah Kota Bekasi terus memantau, mengendalikan kondisi pintu air yang ada di Presdo," ucap Tri Ardhianto dalam video yang diunggah di akun media sosial Instagramnya @mastriardhianto.
Mudah-mudahan, lanjutnya, langkah kecil tersebut dapat meminimalisir genangan air yang diakibatkan oleh hujan lokal dan hujan kiriman dari Bogor.
Selanjutnya, melihat curah hujan yang tinggi itu, Tri Ardhianto mengimbau masyarakat Kota Bekasi untuk terus waspada.
"Juga rekan-rekan Camat dan Lurah serta Dinas terkait untuk bersiaga di masing-masing wilayahnya," tambahnya.
Berdasarkan data terbaru yang disampaikan oleh BPBD Kota Bekasi, hingga hari Selasa, 4 Maret 2025 pukul 11.00 WIB, Tinggi Muka Air (TMA) beberapa sungai belum juga beranjak surut.
BACA JUGA:Banjir Bandang Di Cisarua, Bogor, Satu Warga Hilang Terseret Arus
BACA JUGA:Sahur Perdana Warga Menganti Gresik Dikepung Banjir, Tanggul Jebol Diduga Jadi Pemicu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: