BRI Hadirkan Mudik Gratis 2025 untuk 8.482 Warga, Ini rutenya!

BRI Group akan memberangkatkan 8.482 pemudik menggunakan 170 bus ke berbagai kota di Pulau Jawa dan Sumatera.-BRI-BRI
Secara nasional, Kementerian BUMN menargetkan 100.000 pemudik melalui tiga moda transportasi:
- 1.360 bus (kapasitas 67.000 orang)
- 90 rangkaian kereta api (28.000 orang)
- 26 kapal laut (5.000 orang)
Menteri BUMN Erick Thohir menegaskan, program ini merupakan respons atas arahan Presiden Prabowo Subianto untuk memastikan kebijakan pro-rakyat.
"Mudik Bersama BUMN adalah wujud nyata kehadiran negara dalam melayani masyarakat, terutama saat momen penting seperti Lebaran," kata Erick.
Program ini diharapkan tidak hanya memudahkan pemudik, tetapi juga mengurangi kepadatan arus lalu lintas dan meningkatkan keselamatan perjalanan.
Dengan sinergi BUMN, ribuan keluarga di Indonesia dapat merayakan Lebaran dengan lebih tenang dan bermakna. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: