3 Tantangan Utama saat Bekerja selama Bulan Puasa

Jadwal kerja yang realistis membantu pekerja mengatur waktu dengan baik antara ibadah, pekerjaan, dan istirahat selama Ramadan. --Pinterest
HARIAN DISWAY - Bulan Ramadan biasanya identik dengan menahan lapar dan haus selama sekitar 11-17 jam setiap hari. Akibatnya, banyak orang cenderung merasa lemas, mudah Lelah, dan kurang produktif.
Namun, hal itu tidak berarti menjadi penghalang untuk tetap bugar. Juga, bulan puasa tidak boleh menjadi alasan untuk membuat seseorang menjadi tidak produktif.
Buat para pekerja, ada tantangan saat bekerja di bulan puasa. Itu karena saat berpuasa Ramadan, asupan makanan dan minuman mereka berkurang.
BACA JUGA: Berbagai Sunnah yang Dianjurkan saat Bulan Ramadan
Maka bekerja tanpa makan dan minum menjadi tantangan yang cukup berarti bagi karyawan. Sementara mereka harus tetap produktif saat bekerja.
Maka, orang yang berpuasa di tempat kerja akan menghadapi berbagai tantangan, mulai dari tingkat energi yang rendah hingga kesulitan mengatur pekerjaan dan ibadah puasa yang dijalanya..
Biasanya, para pekerja yang berpuasa akan mengalami 3 tantangan terbesar, yaitu krisis energi, fokus, dan waktu. Yuk ketahui tiga tantangan utama yang dihadapi para pekerja yang bekerja sambil berpuasa dan cara mengatasinya.
BACA JUGA: 7 Perkara yang Dapat Menghilangkan Pahala Puasa Ramadan
1. Tantangan Manajemen Energi
Menurut studi National Library of Medicine, orang yang berpuasa memiliki pembatasan energi harian sekitar 25 persen.Kondisi ini membuat pekerjaan terasa lebih rumit dan tubuh cepat lelah. Kondisi ini akan memengaruhi tingkat energi dan produktivitas seseorang secara signifikan.
Pekerja yang berpuasa mengatur waktu istirahat untuk meregangkan tubuh, menjaga energi dan produktivitas selama bulan Ramadan. --iStockphoto
Cara mengatasinya:
- Konsumsi makanan tinggi protein dan serat saat sahur agar energi bertahan lebih lama.
- Perbanyak minum air putih saat sahur dan berbuka untuk mencegah dehidrasi.
- Hindari konsumsi makanan tinggi gula berlebih yang dapat menyebabkan tubuh cepat lemas.
- Gunakan waktu istirahat siang untuk sekadar meregangkan tubuh atau power nap selama 10-15 menit.
2. Tantangan Manajemen Fokus
Otak mungkin merasa sulit untuk bekerja secara maksimal saat lapar dan dehidrasi. Akibatnya, hal ini dapat menyebabkan penurunan fokus dan konsentrasi.
Otak mungkin merasa sulit untuk bekerja secara maksimal saat lapar dan dehidrasi. Akibatnya, hal ini dapat menyebabkan penurunan fokus dan konsentrasi. --iStockphoto
BACA JUGA: Mengatasi Sakit Gigi Saat Puasa Ramadan Tanpa Mengganggu Ibadah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: