5 Momen Kocak Renjun NCT di Variety Show, dari Prank Gelas Sampai MBTI

5 Momen Kocak Renjun NCT di Variety Show, dari Prank Gelas Sampai MBTI

5 Momen Kocak Renjun NCT di Berbagai Variety Show--X @NCTsmtown

Saat itu, Jaemin mengirim pesan. Ia bertanya apakah hari itu ulang tahun Haechan. Renjun harus meraih ponsel dan membalasnya. Dari belakang, datanglah Jeno. Ia menepuk bahu Renjun, hingga cake melayang dari tangannya dan jatuh.

Pertanyaannya? Siapa yang patut disalahkan? Apakah Jaemin yang lupa hari ulang tahun teman sendiri, atau Jeno yang menepuk bahu Renjun? Atau Renjun sendiri, yang tidak memegang kue dengan hati-hati.

Renjun dengan cepat menjawab. "Haechan, lah. Ngapain dia ulang tahun hari itu." Jawabannya sungguh di luar nurul

Drama kue itu menjadi momen kocak yang tak terlupakan bagi NCTZen. Memperlihatkan sisi lucu dan dinamis para member NCT Dream.

BACA JUGA:NCT Dream Lanjutkan The Dream Show 3 ke AS, Amerika Selatan dan Eropa, Berikut Jadwal Lengkapnya

BACA JUGA:Siap-Siap War! Tiket Presale The Dream Show 3 NCT Dream di Jakarta Mulai Dijual, Berikut Jadwalnya

Renjun memang selalu berhasil membuat setiap momen terasa istimewa dengan kelucuan dan kejutan-kejutan tak terduga. Baik di atas panggung maupun dalam kehidupan sehari-hari, ia selalu mampu mencairkan suasana dan membuat siapa pun terpingkal-pingkal.

Dengan kecerdasan humor dan gaya spontannya, Renjun menunjukkan bahwa ia bukan hanya seorang vokalis berbakat, tetapi juga seorang idol yang memikat hati penggemar.

Tidak heran jika banyak orang menyebutnya sebagai bintang yang tak hanya memukau dengan suaranya, tetapi juga dengan selera humornya yang luar biasa.

Momen-momen kocak yang tercipta bersama NCT Dream selalu menjadi highlight yang tak terlupakan. Para penggemar selalu menantikan aksi lucu Renjun yang tak hanya menghibur, tetapi juga menciptakan kenangan manis yang akan terus dikenang. (*)

*) Mahasiswa Magang dari Prodi Sastra Inggris, Universitas Trunojoyo Madura

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber