Review MV STUNNER milik TEN WayV: 3 Hal yang Membuatnya Wajib Ditonton

Review MV STUNNER milik TEN WayV: 3 Hal yang Membuatnya Wajib Ditonton--X @NCTsmtown
HARIAN DISWAY - TEN WayV kembali menggebrak panggung K-pop dengan comeback terbarunya. Ia merilis single STUNNER, lengkap dengan music video (MV) pada Senin, 24 Maret 2025.
TEN yang berasal dari Thailand merupakan salah satu anggota boy group besutan SM Entertainment, WayV. Ia menunjukkan pesonanya dalam comeback solo kedua setelah album berjudul TEN pada 2024.
STUNNER dijanjikan membawa nuansa segar dengan konsep yang memikat hati penggemar. Dan janji itu ditepati. STUNNER benar-benar menyajikan sesuatu yang fresh. Belum pernah dilihat fans dari TEN.
Setiap elemen dalam MV STUNNER dirancang untuk memukau, dari visual hingga irama yang adiktif. Itu adalah bukti nyata bakat TEN yang tak hanya pandai menari, tapi juga menghipnotis lewat musik.
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Lagu STUNNER milik TEN WayV: Tentang Kepercayaan Diri
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan Enough For Me Milik Ten WayV, Kisah Hubungan Santai Tanpa Beban
Apa saja yang membuat MV ini begitu spesial? Yuk, simak ulasan lengkapnya dalam tiga fakta menarik berikut ini!
1. Magnet Utama: Visual yang Memikat
Review MV STUNNER milik TEN WayV: 3 Hal yang Membuatnya Wajib Ditonton--X @NCTsmtown
MV STUNNER dibuka dengan TEN yang muncul dalam balutan mantel hitam panjang di tengah ruangan bercahaya temaram. Close-up wajahnya dengan tatapan tajam langsung menarik penonton ke dalam suasana misterius.
Pencahayaan dalam MV itu juga patut diacungi jempol karena menonjolkan ekspresi TEN dengan sempurna. Cahaya lembut dan sorotan tajam menciptakan kontras yang dramatis.
Tak hanya itu, pemilihan lokasi syuting tampak futuristik dan artistik, menambah kedalaman cerita. Setiap sudut frame dirancang untuk memikat penonton dari awal hingga akhir.
TEN juga tampil dengan berbagai gaya rambut dan makeup yang tidak terlalu tebal, namun cukup untuk menegaskan karakternya. Visual itu jadi salah satu daya tarik utama yang sulit dilewatkan.
BACA JUGA:Winwin WayV Alami Cedera saat Syuting, Penggemar Beri Dukungan
BACA JUGA:Lirik dan Terjemahan High Five Milik WayV, Excited Bertemu Cinta Baru
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber