Bantu Kenyamanan Pemudik, Kemenag Siapkan 6 Ribu Lebih Posko Masjid Ramah di Jalur Mudik

Bantu Kenyamanan Pemudik, Kemenag Siapkan 6 Ribu Lebih Posko Masjid Ramah di Jalur Mudik

Ketua Umum Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Abu Rokhmad meminta agar masjid di jalur mudik Lebaran Idulfitri 1446 H buka 24 jam-Dok. Kemenag-

HARIAN DISWAY - Kementerian Agama (Kemenag) menyiapkan lebih dari 6.000 posko Masjid Ramah di jalur mudik yang tersebar di sejumlah provinsi untuk memberikan kenyamanan serta kelancaran bagi para pemudik Lebaran 2025 Masehi/1446 Hijriah.

“Ada 6.180 posko berbasis masjid ramah di jalur mudik yang telah disiapkan,” ujar Direktur Jenderal (Dirjen) Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam, Abu Rokhmad pada Selasa, 25 Maret 2025 di Jakarta.

Ia menjelaskan, pendirian posko masjid ramah di jalur mudik tersebut merupakan arahan dari Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar

Kebijakan ini merupakan implementasi dari Surat Edaran (SE) Menag Nomor 2 Tahun 2025 tentang pembukaan masjid selama 24 jam, yang kemudian ditindaklanjuti oleh Direktorat Jenderal (Ditjen) Bimas Islam beserta jajarannya.

Selain diimbau buka 24 jam, lanjutnya, Ditjen Bimas Islam sudah berkoordinasi dengan Kantor Wilayah (Kanwil) Provinsi agar posko-posko tersebut siap memberikan layanan terbaik. Seperti toilet yang bersih, air wudu, tempat rehat, hingga menyediakan takjil.

BACA JUGA:Siapkan Dana 230 Miliar, Kemenag Targetkan BOS dan PIP Santri Tahap I Cair sebelum Lebaran

BACA JUGA:Pendaftaran Beasiswa BIB Kemenag 2025 Dibuka, Simak Jadwal dan Persyaratannya!

“Komunikasikan dan bersamai masjid-masjid untuk memberi layanan terbaik. Ini wujud nyata layanan keagamaan berdampak bagi umat,” ujarnya mendorong Kemenag serta Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) daerah.

Lebih lanjut, berdasarkan data yang dihimpun oleh Bimas Islam, 6.180 posko masjid ramah itu tersebar ke dalam 23 provinsi.

“Jumlahnya akan terus bertambah dan kita update terus. Partisipasi pun berdatangan, mulai sumbangan makanan, minuman, sarung, cairan pembersih, atau pun tenaga,” ungkapnya.

Ribuan posko yang tersebar di 23 provinsi Indonesia tersebut meliputi sebagai berikut.

  1. Aceh ada 261 posko
  2. Riau ada 510 posko
  3. Sumatera Barat ada 604 posko
  4. Jambi ada 150 posko
  5. Sumatera Selatan ada 381 posko
  6. Bangka Belitung ada 119 posko
  7. Bengkulu ada 47 posko
  8. Lampung ada 85 posko
  9. Banten ada 125 posko
  10. Jawa Barat ada 1.002 posko
  11. Jawa Tengah ada 429 posko
  12. Daerah Istimewa/DI Yogyakarta ada 207 posko
  13. Jawa Timur ada 394 posko
  14. Kalimantan Selatan ada 556 posko
  15. Kalimantan Utara ada 11 posko 
  16. Kalimantan Timur ada 407 posko
  17. Sulawesi Barat ada 47 posko
  18. Sulawesi Selatan ada 307 posko
  19. Sulawesi Utara ada 166 posko
  20. Gorontalo ada 173 posko
  21. Sulawesi Tenggara ada 155 posko
  22. Nusa Tenggara Timur/NTT ada 32 posko
  23. Papua ada 12 posko.(*)

BACA JUGA:Kemenag Gelar Sidang Isbat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah Tanggal 29 Maret 2025

BACA JUGA:Capai Target Khatam Al-Qur'an 350 Ribu Kali dalam Sehari, Kemenag Cetak Rekor MURI

*) Mahasiswa magang dari UIN Sunan Ampel Surabaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: