7 Destinasi Wisata di Jawa Timur yang menarik Dikunjungi saat Libur Lebaran

7 Destinasi Wisata di Jawa Timur yang menarik Dikunjungi saat Libur Lebaran

Lebaran di Jawa Timur semakin semarak dengan beragam destinasi wisata dan fasilitas yang siap menyambut wisatawan untuk pengalaman liburan tak terlupakan. Seperti ke Jawa Timur Park 3 ini. -Jawa Timur Park 3-

HARIAN DISWAY - Lebaran di Indonesia bukan hanya sekadar perayaan keagamaan, tetapi juga momen penting yang dipenuhi tradisi budaya. Di Jawa Timur, perayaan ini semakin semarak dengan berbagai aktivitas wisata yang menarik.

Dari wisata alam, taman hiburan, hingga atraksi budaya, provinsi ini memiliki banyak destinasi yang layak dikunjungi saat libur Lebaran. Pemerintah Provinsi Jawa Timur telah menyiapkan berbagai upaya untuk menyambut wisatawan.

Termasuk memastikan keamanan dan kesiapan fasilitas wisata. Dengan meningkatnya jumlah wisatawan setiap tahunnya, destinasi populer di Jawa Timur siap memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan.

BACA JUGA: 4 Kegiatan Wisata Ramadan yang Menyenangkan dan Bermanfaat

1. Jatim Park 1


Jatim Park 1 tempat wisata yang memiliki lebih dari 50 wahana dan memberikan pengalaman belajar sambil bermain-ARKA-

Berlokasi di Kota Batu, Jatim Park 1 menawarkan lebih dari 50 wahana permainan yang cocok untuk segala usia. Pengunjung dapat menikmati berbagai wahana seru seperti Mini Train, Happy Boat, dan roller coaster yang memacu adrenalin.

Selain itu, ada juga wahana edukatif seperti Galeri Etnik dan Science Center, yang memberikan pengalaman belajar sambil bermain.

2. Jatim Park 2


Jatim Park 2 menawarkan wisata satwa dengan tiga zona yang menghadirkan pengalaman belajar dan hiburan-Yustio Arka-

Jatim Park 2 menghadirkan pengalaman berbeda dengan konsep eduwisata yang menampilkan satwa dan konservasi alam. Tempat ini terbagi dalam tiga zona utama: Secret Zoo, Museum Satwa, dan Eco Green Park.

BACA JUGA: Eksplorasi Destinasi Wisata Mewarnai Media Gathering Intiwhiz

Pengunjung dapat melihat berbagai hewan langka, belajar tentang kehidupan satwa, dan menikmati atraksi menarik seperti pertunjukan hewan.

3. Jatim Park 3


Jatim Park 3 menawarkan pengalaman seru dengan Dino Park, The Legend Stars, Infinite World, dan Museum Musik Dunia dalam satu destinasi wisata-Jawa Timur Park 3-

Jatim Park 3 menyajikan pengalaman unik dengan berbagai zona tematik, seperti Dino Park yang menghadirkan replika dinosaurus realistis.

Pengunjung juga bisa berfoto dengan latar belakang landmark terkenal di The Legend Stars Park, menikmati ilusi optik di Infinite World, atau mengeksplorasi alat musik dunia di Museum Musik Dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber