Jepang Gagal Dapat Keringanan Tarif dari AS, Negosiasi Dagang Masih Berlanjut

Jepang Gagal Dapat Keringanan Tarif dari AS, Negosiasi Dagang Masih Berlanjut

Perdana Menteri Jepang Shigeru Ishiba berbicara kepada wartawan setelah negosiator Jepang mengadakan pembicaraan tingkat menteri di Gedung Putih terkait tarif AS, di kediaman resmi perdana menteri di Tokyo pada 17 April 2025.--Franck ROBICHON / POOL / AFP


Seorang pria berjalan melewati papan elektronik yang menunjukkan nilai tukar yen Jepangdolar AS pada tanggal 14 April 2025. Jepang belum berhasil mendapatkan keringanan tarif dari Amerika Serikat (AS).--Richard A. Brooks / AFP

Dalam pertemuan tersebut, AS dikabarkan juga meminta Jepang untuk meningkatkan pembelian produk pertahanan dari AS dan mengambil langkah untuk memperkuat nilai tukar yen terhadap dolar.

Melalui akun media sosialnya, Presiden Trump menyebut pertemuan dengan Akazawa sebagai sebuah kemajuan besar. 

BACA JUGA:Tarif Trump Bikin Industri Game Jepang Goyang

Akazawa kemudian melanjutkan diskusi dengan Menteri Keuangan AS, Scott Bessent, serta Perwakilan Perdagangan AS, Jamieson Greer.

Akazawa mengungkapkan bahwa pemerintahan AS menginginkan kesepakatan perdagangan dicapai dalam masa tenggang 90 hari tersebut. Ia menegaskan bahwa Jepang juga ingin menyelesaikan negosiasi sesegera mungkin.

Meskipun tidak membahas secara langsung nilai tukar yen, Akazawa menekankan bahwa tarif yang dikenakan terhadap Jepang sangat merugikan industri, investasi, dan lapangan kerja di kedua negara.

BACA JUGA:Prabowo: Kita Harus Mandiri Menghadapi Politik Tarif Trump

Ia menjelaskan bahwa Jepang sudah menyampaikan permintaan tegas agar AS meninjau kembali kebijakan tarif tersebut karena merugikan investasi dan lapangan kerja di kedua negara.

Kedua belah pihak sepakat untuk melanjutkan negosiasi pada bulan yang sama dan akan menggelar pertemuan lanjutan di tingkat menteri maupun teknis. 

Jepang juga menegaskan komitmennya untuk terus bekerja keras mencapai kesepakatan yang menguntungkan kedua negara.

BACA JUGA:Penundaan Tarif Impor Trump Bikin Lega, Indonesia Jajaki Negosiasi dengan AS

Langkah ini diharapkan dapat meredakan ketegangan dagang dan memperkuat hubungan ekonomi strategis antara Jepang dan Amerika Serikat di kawasan Asia-Pasifik.(*)

*) Mahasiswa magang dari prodi Sastra Inggris, UIN Sunan Ampel Surabaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: