Bek Muda Juventus Federico Gatti Dilirik Dua Tim Liga Inggris, Siapa Saja?

Bek Muda Juventus Federico Gatti Dilirik Dua Tim Liga Inggris, Siapa Saja?

Federico Gatti dikabarkan diminiati dua tim Liga Inggris Everton dan Newcastle United untuk musim 2025/2026-Getty Images-

HARIAN DISWAY - Di tengah gemerlap bintang-bintang besar di skuad Juventus, nama Federico Gatti muncul sebagai salah satu pemain paling konsisten dan andal.

Bek Italia itu bisa membuktikan dirinya sebagai bagian integral dari tim, meskipun posisinya sebagai salah satu pemain dengan bayaran terendah di klub tidak mencerminkan kontribusi besarnya.

Kini, performa luar biasanya mulai menarik perhatian klub-klub besar Eropa, termasuk dua tim dari Liga Inggris, yakni Newcastle United dan Everton.

BACA JUGA:Juventus Enggan Patenkan Francisco Conceicao, Bakal Kembali ke Porto?

BACA JUGA:Juventus Segera Lepas Filip Kostic, Enggak Cocok Sama Igor Tudor!

Pemimpin Muda di Ruang Ganti Juventus


Juventus vs Parma 2-2: Merosot ke posisi 4, Nyonya Tua mulai panik. Foto: Federico Gatti melompat membuka peluang buat Juventus, 31 Oktober 2024.-Marco Bertorello-AFP

Sejak bergabung dengan Juventus, Gatti menjadi sosok yang tak tergantikan di jantung pertahanan. Kualitasnya sebagai bek tengah tidak hanya terlihat dari kemampuannya membaca permainan dan menghentikan serangan lawan, tetapi juga dari kepemimpinannya di lapangan.

Ia dipandang sebagai salah satu pemimpin muda yang muncul di ruang ganti Bianconeri (sebutan Juventus), memberikan pengaruh positif bagi rekan-rekannya.

Klub sangat menghargai dedikasi dan kerja kerasnya, bahkan hingga berencana untuk memberikan kontrak baru dalam beberapa minggu ke depan. Tapi, ketertarikan dari klub-klub luar negeri bisa menjadi ancaman serius bagi rencana tersebut.

Menurut Tuttomercatoweb, Newcastle United dan Everton sedang memantau situasi Gatti dengan cermat, dan ada spekulasi bahwa mereka bisa mengajukan tawaran resmi pada musim panas mendatang.

Meski Juventus ingin mempertahankan Gatti, mereka mungkin bersedia melepasnya jika tawaran yang masuk sesuai dengan harapan. Laporan menyebutkan bahwa angka EUR 25 juta, atau sekitar 478 milar Rupiah, cukup untuk membuat Bianconeri mempertimbangkan penjualan sang bek.

Jumlah itu akan menjadi keuntungan besar bagi klub, mengingat Gatti dibeli dengan harga yang relatif rendah. Dana hasil penjualan tersebut kemudian dapat digunakan untuk memperkuat lini pertahanan dengan pemain baru.

Namun, menjual Gatti tanpa memiliki pengganti yang sepadan bisa menjadi bumerang bagi Juventus. Saat ini, klub sedang dalam proses pembangunan ulang skuad setelah periode sulit, dan kehilangan salah satu pemain kunci seperti Gatti dapat menghambat perkembangan tim.

Performanya yang stabil dan komitmennya terhadap klub membuatnya menjadi figur penting dalam rencana jangka panjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: juvefc.com