Berduka Paus Fransiskus Wafat, Menag Doakan Sahabatnya Dapat Tempat yang Layak di Sisi-Nya

Paus Fransiskus Wafat, Menag Ungkap Dukacita Mendalam-Disway/Annisa Zahro-
HARIAN DISWAY - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar menyampaikan duka yang mendalam atas wafatnya Pemimpin Umat Katolik sekaligus salah satu sahabat dekatnya, Paus Fransiskus.
"Tentu doa kita, semoga yang mulia mendapat tempat yang layak di sisi-Nya sesuai dengan kebajikan yang telah dilakukannya," ujar Menag Nasaruddin Umar pada Senin, 21 April 2025 di Jakarta.
Menag Nasaruddin Umar dan Paus Fransiskus dikenal sebagai dua tokoh agama yang menjalin persahabatan. Pada saat menandatangani Deklarasi Istiqlal pada 5 September 2024, Nasaruddin Umar sebagai Imam Besar Masjid Istiqlal, mengenalkan rumah besar kemanusiaan itu pada Paus.
Paus Fransiskus berfoto bersama pengurus Masjid Istiqal Jakarta saat kunjungannya ke Indonesia.-Raka Deni-
"Baru saja (Paus Fransiskus,Red) telah mengunjungi Indonesia, termasuk mengunjungi Masjid Istiqlal dan memberikan pernyataan bersama yang sangat mengglobal," ucap Menag.
Menag berharap, semoga kerja sama antara Indonesia dan Vatikan, serta wasiat yang telah dirintis Paus Fransiskus dapat kita tindak lanjuti sebagaimana yang telah disepakati.
BACA JUGA:Paus Fransiskus Meninggal pada Senin Paskah, Vatikan Umumkan Ini
BACA JUGA:Pemakaman Paus Fransiskus Ikuti Buku Liturgi untuk Ritus Pemakaman Paus yang Disahkannya pada 2024
Selanjutnya, Menag berpesan pada umat Katolik yang telah ditinggal pergi oleh Paus Fransiskus, agar bersabar dalam menghadapi cobaan.
"Sekali lagi kami semuanya, keluarga besar Kementerian Agama dan segenap warga bangsa Indonesia mengucapkan turut berduka cita sedalam-dalamnya atas wafatnya Paus Fransiskus," pungkas Menag.
Sebagai keterangan, Paus Fransiskus diketahui wafat pada Senin Paskah, 21 April 2025 di kediamannya di Casa Santa Marta, Vatikan, di usianya 88 tahun.
Pengumuman itu disampaikan oleh Kardinal Kevin Farrel, Camerlengo Kamar Apostolik pukul 09.45 dengan kata-kata berikut.
Paus Fransiskus berjabat tangan dengan Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar.-Raka Deni-
"Saudari-saudari terkasih, dengan kesedihan yang mendalam, saya harus mengumumkan kematian Bapa Suci kita, Fransiskus. Pukul 07.35 pagi ini, Uskup Roma, Fransiskus kembali ke rumah Bapa."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: