4 Negara yang Pernah Dikunjungi Paus Fransiskus dalam Kunjungan Apostolik ke 45, Salah Satunya Indonesia

4 Negara yang Pernah Dikunjungi Paus Fransiskus dalam Kunjungan Apostolik ke 45, Salah Satunya Indonesia

Kunjungan Paus Fransiskus ke empat negara di Asia Tenggara dengan tujuan Apostolik ke-45 luar negeri. -JawaPos-JawaPos

HARIAN DISWAY - Paus Fransiskus, pemimpin tertinggi Gereja Katolik Vatikan, Roma, sudah berkunjung ke berbagai negara di belahan dunia.

Mendiang Paus memilih untuk berkunjung ke negara-negara di Asia Tenggara dan Oseania. Kunjungan itu berlangsung selama 12 hari dalam rangka kunjungan Apostolik ke-45 di luar negeri. 


Dari kiri: Paus Fransiskus dan Joko Widodo dalam kunjungan ke Indonesia.-Pinterest-Pinterest

Berikut tiga negara di Asia Tenggara serta satu negara di Oseania yang dikunjungi oleh Paus Fransiskus.

BACA JUGA:Prabowo Kirim Utusan untuk Hadiri Proses Pemakaman Paus Fransiskus

1. Indonesia

Pada Selasa, 3 September 2024, Paus Fransiskus memulai perjalanan Apostolik ke-45. Indonesia menjadi negara pertama yang ia kunjungi.

Paus Fransiskus menjadwalkan pertemuan pertamanya dengan Presiden Joko Widodo yang masih menjabat saat itu.

Dalam kunjungan itu, Paus Fransiskus menjadi teladan dalam kesederhanaan. Ia terbang ke Indonesia dengan pesawat komersil. Bukan jet pribadi.

BACA JUGA:Paus Fransiskus Meninggal karena Stroke: Kenali 5 Gejala dan 8 Cara Pencegahannya

Paus juga lebih memilih menaiki mobil biasa yang sering dipakai masyarakat Indonesia. Ia tidak mau naik mobil mewah.


Dari kiri: Paus Fransiskus dan pemimpin Papua Nugini Mundiya Kepanga di Vanimo.-Vatican News Agency-Vatican News Agency

2. Papua Nugini

Pada Minggu, 8 September 2024, Paus Fransiskus terbang ke tengah hutan di Papua Nugini. Ia mengunjungi umat Katolik yang tinggal di salah satu daerah terpencil di Vanimo, dan mengirimkan pasokan medis serta bantuan lainnya.

Menempuh jarak sekitar 1.000 kilometer dengan pesawat kargo C-130 yang disiapkan oleh angkatan udara Australia, Paus membawa ratusan kilogram barang bawaan untuk membantu dan memberi dukungan pada warga setempat.

BACA JUGA:Umat Lintas Agama Berdoa untuk Paus Fransiskus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: