Ballerina Cappucina, Karakter Viral Anomali Brainrot AI di TikTok

Ballerina Cappucina, Karakter Viral Anomali Brainrot AI di TikTok

Ballerina Cappucina hadir sebagai perluasan semesta karakter tersebut. --Pinterest

HARIAN DISWAY - Belakangan ini, For Your Page (FYP) TikTok ramai dipenuhi konten yang menampilkan karakter aneh tapi menarik: Ballerina Cappucina.

Sekilas terlihat seperti penari balet elegan. Tapi figurnya adalah kepala cangkir cappuccino. Ditambah narasi berbahasa asing yang misterius.

Meme itu berhasil menarik perhatian. Juga membuat banyak orang bertanya-tanya: apa sebenarnya makna di balik karakter tersebut?

Meski terdengar absurd, justru itulah daya tarik dari Ballerina Cappucina. Ia merupakan bagian dari tren yang sedang viral di TikTok: Italian Brainrot. Sebuah tren konten AI absurd yang berkembang sejak Maret 2025.


Ballerina Cappucina adalah istri dari Cappucino Assassino. --PinterestBACA JUGA: Unesa Buka Prodi S-1 Artificial Intelligence, Jalur Golden Ticket Dibuka 10 Maret 2025

Karakter itu pertama kali diunggah oleh akun TikTok @aironic.fun pada 19 Maret 2025. Dalam video aslinya, ditampilkan gambar AI dari seorang balerina berkepala cappuccino, diiringi narasi dramatis berbahasa Italia.

Narasi tersebut menyebut bahwa Ballerina Cappucina adalah istri dari Cappucino Assassino, karakter AI lainnya yang telah lebih dulu viral.

Cappucino Assassino digambarkan sebagai karakter fiktif dengan gaya menyeramkan namun unik. Memadukan elemen budaya Italia dan estetika seni AI.

BACA JUGA: Kembangkan Teknologi Artificial Intelligence Kesehatan, UBAYA-Nexmedis Kerja Sama Lebih Intens

Ballerina Cappucina hadir sebagai perluasan semesta karakter tersebut, melanjutkan tren AI-generated storytelling dengan unsur humor yang menggelitik namun tanpa makna yang jelas.

Italian Brainrot merupakan istilah yang merujuk pada tren penciptaan karakter AI yang aneh. Juga tidak masuk akal. Dilengkapi pula dengan nama khas Italia dan narasi dramatis yang tidak bisa dipahami oleh sebagian besar audiens, namun tetap menghibur.

Istilah “brainrot” berasal dari bahasa gaul internet yang berarti sesuatu yang "merusak otak" karena terlalu konyol atau terlalu intens secara visual dan narasi.

BACA JUGA: Wamenkominfo Nezar Patria Dorong Dunia Kedokteran Adopsi Teknologi Artificial Intelligence (AI)

Beberapa karakter terkenal dari tren itu antara lain: Tralalero Tralala (hiu berkaki empat dengan sepatu Nike), Bombardiro Crocodilo (pesawat tempur berkepala buaya), Trippi Troppi (udang dengan kepala kucing), Tung Tung Tung Sahur (karakter khas Indonesia yang menggabungkan tradisi sahur dengan nuansa horor absurd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: