PT Sun Paper Source Raih Penghargaan Sektor Penguat Industri Manufaktur Berdaya Saing Global 2025

PT Sun Paper Source Raih Penghargaan Sektor Penguat Industri Manufaktur Berdaya Saing Global 2025

Penghargaan kategori Sektor Penguat Industri - Perusahaan Manufaktur Berdaya Saing Global tahun 2025 diserahkan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak kepada General Manager PT Sun Paper Source Aldo Setiono. -Humas PT Sun Paper Source-

HARIAN DISWAY - PT Sun Paper Source kembali menegaskan eksistensinya sebagai perusahaan manufaktur tisu terkemuka di Indonesia dengan meraih penghargaan bergengsi dari BeritaJatim.com.

Prestasi dengan kategori Sektor Penguat Industri - Perusahaan Manufaktur Berdaya Saing Global tahun 2025 itu diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak kepada General Manager PT Sun Paper Source Aldo Setiono

Tampak hadir pula dalam momen tersebut Kepala Staf Kepresidenan RI Letjen TNI (Purn) AM Putranto, di Whiz Luxe Hotel Surabaya.

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kontribusi panjang PT Sun Paper Source dalam mendorong pertumbuhan industri manufaktur di Jawa Timur dan nasional, serta keberhasilannya menembus pasar global dengan produk-produk tisu berkualitas tinggi yang ramah lingkungan.

BACA JUGA:Ngabuburit Seru, Cukur Gratis Montiss di TPA Jabon Sidoarjo

BACA JUGA:Tisu Montiss Raih Prestasi Bertaraf International “Superbrands Award 2024”

Dengan strategi inovatif dan standar produksi yang bermutu tinggi, PT Sun Paper Source yang merupakan perusahaan terbesar kedua di Asia Tenggara di sektor industri tisu menunjukkan komitmennya dalam menciptakan nilai tambah, bagi perekonomian daerah maupun nasional.

“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus berinovasi dan memberikan kontribusi yang nyata. Kami percaya bahwa daya saing global hanya bisa dicapai dengan kualitas, efisiensi, dan kepedulian terhadap lingkungan,” ujar General Manager PT Sun Paper Source Aldo Setiono, usai menerima penghargaan.

Aldo menambahkan, PT Sun Paper Source yang dikenal luas melalui merek tisu andalannya, Montiss, Pulpies dan Favour di industri pasar nasional, tahun ini juga merambah pada new business  yakni premium baby diapers melalui brand “Baby Favour” yang baru saja soft launching.

Sementara untuk industri pasar global, Aldo menambahkan, pihaknya akan semakin memperluas dan memperkuat strategi pemasaran global serta  berpartisipasi aktif dalam pameran dagang internasional.


General Manager PT Sun Paper Source Aldo Setiono berfoto bersama dengan penerima penghargaan yang lain.- Humas PT Sun Paper Source-

Ia mengatakan, melalui pendekatan berkelanjutan, perusahaan berhasil mengintegrasikan teknologi terkini dalam proses produksinya serta menjaga efisiensi dan kualitas pada setiap tahap produksi.

“Kami percaya bahwa kekuatan manufaktur Indonesia bisa berdiri sejajar dengan pemain global. Kami berkomitmen untuk terus berinovasi demi menciptakan nilai tambah bagi pelanggan dan juga bagi masyarakat sehingga dapat terus berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi nasional," ujarnya.

Dengan pencapaian ini, Aldo juga berharap, PT Sun Paper Source semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu pemain utama dalam industri tisu nasional dan internasional. Serta menegaskan peran strategis PT Sun Paper Source dalam mendukung penguatan industri manufaktur di Indonesia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: