Liverpool Rayakan Gelar Juara Liga Inggris Ke-20, Hajar Spurs 5-1!

Liverpool Rayakan Gelar Juara Liga Inggris Ke-20, Hajar Spurs 5-1!

Liverpool kunci gelar Juara Premier Leauge setelah menang melawan Tottenham 5-1 di Anfield, Minggu, 27 April 2025-liverpoolfc-instagram

HARIAN DISWAY - Laga Premier League kali ini menyajikan duel panas antara Liverpool melawan Tottenham Hotspur di Stadion Anfield, Rabu malam WIB, 28 April 2025.

Duel ini dimenangkan oleh tim asuhan Arne Slot yaitu Liverpool dengan pesta gol mereka sebanyak 5 torehan atas Tottenham yang hanya mampu cetak satu kali gol saja.

Gol pertama dibuka oleh tim asuhan Ange Postecoglou lewat sundulan Dominic Solanke di menit ke-11.

Lalu, Liverpool menyusul ketertinggalannya lewat gol Luis Diaz di menit ke-16. Gol kedua dihasilkan dari tim Liverpool lewat Alexis Mac Allister di menit ke-24.

BACA JUGA:Liverpool Menuju Mahkota ke-20, Siap Kunci Gelar Liga Inggris Lawan Spurs

BACA JUGA:Arsenal Ditahan 2-2 Crystal Palace, Kans Juara Liverpool Makin Dekat

Liverpool memperbesar keunggulan lewat gol ketiga dari Cody Gakpo pada menit ke-33. Liverpool menambah keunggulan lagi lewat gol Mohamed Salah di menit ke-62.

Dan sebuah gol bunuh diri Tottenham oleh Udogie buat Liverpool mendapatkan gol kelima mereka. Dengan hasil itu, Liverpool secara resmi mengunci gelar juara Premier League musim ini. 

Mengoleksi 82 poin, mereka unggul jauh dari Arsenal di posisi kedua yang hanya memiliki 67 poin—terlalu jauh untuk dikejar.

Sementara itu, Tottenham harus puas tetap tertahan di posisi ke-16 klasemen, gagal meraih poin penting dalam laga ini berkat performa buruk mereka. 

BACA JUGA:Tottenham vs Nottingham Forest 1-2: Tim Asuhan Nuno Espirito Santo Bertahta di Peringkat Ketiga

BACA JUGA:Tottenham Hotspur Tundukkan Eintracht Frankfurt 1-0, Lolos ke Semifinal Liga Europa!

Pada saat sesi wawancara, Virgil van Dijk, bek asal Belanda itu menyebut bahwa Liverpool FC adalah “klub yang terindah di dunia”

"Sungguh luar biasa. Hari ini penuh dengan emosi, sepanjang pekan, kami telah menyelesaikan pekerjaan kami dan kami layak menjadi juara,” ujar van Dijk kepada Sky Sports.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: