BRI Salurkan Rp 86,56 T untuk Pembiayaan Hijau di 2024, Dukung Capaian SDGs

BRI Salurkan Rp 86,56 T untuk Pembiayaan Hijau di 2024, Dukung Capaian SDGs

BRI Salurkan Rp 86,56 T untuk Pembiayaan Hijau di 2024, Dukung Capaian SDGs.-BRI-BRI

JAKARTA, HARIAN DISWAY – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) kembali menegaskan komitmennya sebagai World-Class Sustainable Banking Group dengan mengintegrasikan prinsip keberlanjutan ke dalam strategi bisnis utamanya.

Langkah itu sejalan dengan upaya mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs) yang ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Sejak tahun 2023, BRI telah secara aktif melakukan pemetaan dan pelaporan terhadap SDGs-linked revenue, yaitu pendapatan yang berasal dari produk, layanan, atau aktivitas bisnis yang berkontribusi langsung pada pencapaian SDGs.

Melalui pendekatan ini, BRI mampu mengukur dampak positif yang dihasilkan dari sisi ekonomi, sosial, maupun lingkungan.

Data terbaru per akhir 2024 menunjukkan bahwa 65,46% pendapatan berbasis bunga dan biaya layanan BRI termasuk dalam kategori SDGs-Linked Revenue.

BACA JUGA:UMKM Kuliner Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional, Sanrah Food Jadi Contoh Nyata

BACA JUGA:BRI Dukung Pemulihan Sektor Peternakan, Klaster Susu Mulya Abadi di Ponorogo Bangkit dan Tingkatkan Produksi

Dari jumlah tersebut, sebesar 48,09% berkontribusi langsung pada SDG 8: Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi, sesuai dengan fokus utama BRI dalam mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia.

Pada 2024, BRI berhasil menyalurkan pembiayaan UMKM sebesar Rp 698,66 triliun di seluruh wilayah Indonesia. Angka ini menjadi pendorong utama pertumbuhan ekonomi inklusif melalui program seperti Kredit Usaha Rakyat (KUR), serta pembiayaan mikro dan kecil.

Sektor UMKM sendiri menyumbang lebih dari 97% dari total 65 juta pelaku usaha, berkontribusi hingga 61% terhadap PDB nasional, serta menyerap sekitar 97% tenaga kerja di Indonesia.

Selain itu, inovasi dalam inklusi keuangan melalui AgenBRILink juga turut memberikan kontribusi signifikan. Hingga akhir 2024, jumlah AgenBRILink telah mencapai lebih dari 1 juta agen yang tersebar di seluruh pelosok negeri.

BACA JUGA:BRI Menanam – Grow and Green: Solusi Inklusif untuk Pemulihan Ekosistem Darat dan Laut

BACA JUGA:BRI Borong 15 Penghargaan di FinanceAsia Awards 2025, Makin Bersinar di Panggung Internasional

Keberadaan agen ini memudahkan masyarakat — terutama di daerah terpencil — untuk mengakses layanan perbankan sekaligus mendapatkan tambahan penghasilan melalui skema bagi hasil transaksi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: