KPK Selidiki Dugaan Korupsi Kuota Haji di Kementerian Agama

KPK Selidiki Dugaan Korupsi Kuota Haji di Kementerian Agama

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menyelidiki kasus dugaan korupsi di Kementerian Agama (Kemenag)-Ayu Novita-Disway.id-

HARIAN DISWAY - Sabtu, 19 Juli 2025, Penyelidikan terus dilakukan oleh Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) terkait dugaan korupsi di Kementerian Agama (Kemnag) dalam penyelenggaraan ibadah haji.

"Dalam waktu dekat mudah-mudahan kita sudah bisa melangkah ke tahap yang lebih pasti," ujar Plt. Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Asep Guntur Rahayu pada Sabtu, 19 Juli 2025.

Dalam hal ini KPK terus melakukan upaya penyelidikan, dan lebih medalam dalam mendapatkan berbagai informasi untuk mengungkap kasus dugaan korupsi ini.

Pun sebelumnya telah dilakukan pemeriksaan kepada Fadlul Ilmansyah selaku Kepala Badan Pelaksana Pengelolaan Keuangan Haji (BPKH) oleh KPK terkait dugaan korupsi kuota haji.

BACA JUGA:Kasus Haji Segera Masuk Penyidikan, KPK Periksa Kepala BPKH dan Ustadz Khalid Basalamah

BACA JUGA:KPK Soroti RKUHAP yang Dinilai Lemahkan Pemberantasan Korupsi

"Hari ini, kami memberikan keterangan, informasi sebagai warga negara, tentu saja perwakilan dari badan pemerintah terkait dengan beberapa hal yang dimintakan oleh KPK," ujar Fadlul usai pemeriksaan di Gedung Merah Putih KPK pada Selasa, 8 Juli 2025 malam.

"Jadi, kami sudah memberikan informasi dengan jelas, secara gamblang, mudah-mudahan ini bagian dari komitmen kami BPKH untuk bisa tetap ikut menegakkan hukum sesuai dengan ketentuan perundang-undangan," tambahnya merasa telah memberi informasi yang KPK butuhkan.

Adapun Budi Prasetyo selaku juru bicara KPK mengonfirmasi bahwasanya Fadlul dimintai keterangan terkait kuota haji. 

"Benar, dimintai keterangan terkait perkara kuota haji," kata Budi dalam keterangan tertulis pada Selasa, 8 Juli 2025.

BACA JUGA:KPK Mulai Selidiki Dugaan Korupsi Program Makanan Tambahan Balita dan Bumil

BACA JUGA:Laporan Haji 2024 (19): Ustaz WNI di Masjid Nabawi Dinantikan Setiap Hari oleh Jamaah Haji Indonesia di Pintu 19

Juga pada 23 Juni 2025, Ustaz Khalid Basamalah turut diperiksa KPK terkait dugaan korupsi kuota haji, dan terus ditelusuri oleh penyidik. (*)

*) Mahasiswa Magang Prodi Sastra Indonesia Universitas Surabaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: