Tanggal 26 Juli 2025 Memperingati Hari Mangrove Sedunia, Begini Sejarah dan Peran Sang Benteng Pesisir

Tanggal 26 Juli 2025 memperingati Hari Mangrove Sedunia, begini sejarah dan peran sang benteng pesisir. - alexandre saraiva carniato - Pexels
Kemudian, kayunya dijual dengan harga tinggi dan dieksploitasi untuk memproduksi arang. Tak sampai di situ, pembuangan bahan kimia dan obat-obatan dalam kegiatan budidaya dan pertanian seringkali mengganggu sistem ekologinya.
Melalui Hari Mangrove Sedunia pada 26 Juli 2025, harapannya manusia dapat menyadari bahwa keberadaan mangrove selama ini mampu memberikan dampak positif untuk kehidupan di alam. Sehingga, sangat penting untuk menjaganya agar tetap lestari.
Menurut laman resmi UNESCO, Hari Mangrove Sedunia tanggal 26 Juli 2025 berperan untuk mendukung kegiatan lokal maupun internasional dalam konservasi mangrove dan memberikan kesempatan kepada seluruh masyarakat untuk menjaga kelestarian ekosistemnya.
2. Cara Merayakan Hari Mangrove Sedunia
Berbagai macam makhluk hidup yang tinggal di ekosistem mangrove. - brgfx - Freepik
Ada beragam metode untuk memperingati Hari Mangrove Sedunia pada tanggal 26 Juli 2025. Setiap orang bebas berkreasi agar perayaan ini terasa lebih seru dan berarti. Berikut adalah rekomendasi kegiatan untuk mememperingati Hari Mangrove Sedunia:
BACA JUGA:21 Februari Memperingati Hari Apa? Ada Peringatan Hari Bahasa Ibu Internasional
BACA JUGA:Tanggal 14 Juli Memperingati Hari Apa? Ada Hari Pajak di Indonesia
1. Menyebarkan Poster Peduli Mangrove di Media Sosial
Pengguna dapat menyebarkan poster peduli mangrove di media sosial untuk melancarkan aksi pelestarian ekosistem lingkungan mangrove dan menuliskan betapa pentingnya perayaan Hari Mangrove Sedunia pada tanggal 26 Juli 2025.
2. Melakukan Penanaman Pohon Bakau
Penanaman pohon bakau juga berperan penting untuk mengembalikan wilayah mangrove yang terus berkurang akibat adanya pembangunan dan kegiatan manusia lainnya. Penanaman pohon bisa dilakukan secara bersama-sama dengan komunitas, organisasi, atau masyarakat sekitar.
3. Mengadakan Sosialisasi Pelestarian Mangrove
Masyarakat masih perlu mengetahui pentingnya menjaga lingkungan perairan yang merupakan bagian dari ekosistem mangrove. Mangrove adalah wadah bertemunya air tawar dengan air bersalinitas tinggi, yaitu air laut.
BACA JUGA:Hari Ikan Nasional 21 November: Sejarah, Tema dan Cara Memperingatinya
Sosialisasi Hari Mangrove Sedunia pada tanggal 26 Juli 2025 dapat mengajak masyarakat untuk turut menjaga kualitas air sungai dan laut yang memiliki pengaruh terhadap lingkungan mangrove.
Hari Mangrove Sedunia pada tanggal 26 Juli 2025 merupakan kesempatan bagi masyarakat di seluruh dunia untuk terus mempedulikan mangrove yang memegang posisi penting di banyak sektor. Tebarkan kebaikan melalui perayaan ini dengan melakukan rekomendasi tiga kegiatan di atas. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: