Hadir Wajah Baru, Seiko Boutique Surabaya Terapkan Gaya Hidup Urban

Hadir Wajah Baru, Seiko Boutique Surabaya Terapkan Gaya Hidup Urban

Desainnya Seiko Boutique Surabaya mengadopsi prinsip kontemporer Jepang-Dok.Istimewa-

SURABAYA, HARIAN DISWAY — Renovasi Seiko Boutique Surabaya sudah selesai. Wajah baru gerai yang menyatu dengan Monumen Pers Perjuangan itu pun terwujud. 

Gerai yang berlokasi di Jalan Tunjungan itu bukan sejak 2001. Lokasinya strategis. Sebab, kawasan tersebut terus berkembang menggabungkan sejarah dengan gaya hidup modern. 

Itu terlihat dari dari gedung-gedung lama yang dipugar, hingga hadirnya ruang publik baru yang digemari anak muda. Pembaruan butik ini menjadi bagian dari dinamika kawasan tersebut.

Gerai itu kini dirancang mengikuti pola belanja masa kini. Ruang yang tidak penuh, pencahayaan alami yang lebih hangat, serta penataan koleksi yang memudahkan pengunjung melihat detail tanpa tergesa.

BACA JUGA:Empat Rumah Mode Ternama Rilis Koleksi Terbaru Perhiasan dan Jam Tangan, Padukan Tradisi dan Seni Kontemporer


Ada ruang privat bagi pengunjung yang ingin berdiskusi tentang model jam kekinian-Dok.Istimewa-

Desainnya mengadopsi prinsip kontemporer Jepang. Bersih, fungsional, dan tidak menonjolkan kemewahan berlebihan. 

Pendekatan ini sejalan dengan tren global understated luxury. Yakni, gaya yang tidak mencolok, namun menekankan kualitas dan kenyamanan.

Zona koleksi tidak dipisahkan terlalu kaku. Pengunjung bisa berpindah dari satu lini ke lini lain tanpa terasa terputus. 

Pendekatan ini mencerminkan cara generasi muda menjelajahi produk gerai. Lebih leluasa, ingin tahu, dan mengutamakan pengalaman visual yang jelas.

BACA JUGA:Jam Tangan Richard Mille Milik Ahmad Sahroni Langka, Cuma Diproduksi 106 Unit di Dunia

BACA JUGA:Rekomendasi Jenis Jam Tangan untuk Tampilan Gaya Minimalis

Selama beberapa tahun terakhir, konsumen jam tangan di kota besar mengalami pergeseran. Mereka tidak hanya melihat jam sebagai penunjuk waktu, tetapi bagian dari identitas, gaya, dan bahkan pernyataan profesionalisme.

Karena itu, Seiko Boutique Surabaya menyediakan ruang privat bagi pengunjung yang ingin berdiskusi lebih mendalam soal pemilihan model atau teknologi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: