4 Pemain Italia Berpeluang Pindah Klub pada Bursa Transfer Januari 2026

4 Pemain Italia Berpeluang Pindah Klub pada Bursa Transfer Januari 2026

Federico Chiesa yang kini bermain untuk Liverpool. Juventus tertarik untuk memboyongnya kembali demi memperkuat lini depan.-@FabrizioRomano-X

Inter Milan memang tengah memimpin klasemen Serie A 2025-2026. Namun, situasi tersebut tidak sepenuhnya berdampak positif bagi Davide Frattesi.

Gelandang berusia 26 tahun itu disebut ingin mencari klub baru. Karena minimnya kesempatan bermain di bawah ketatnya persaingan lini tengah Nerazzurri.

Frattesi kalah bersaing dengan sejumlah nama. Seperti Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Piotr Zielinski, Petar Sucic, hingga Andy Diouf. Galatasaray dan Juventus dilaporkan tertarik. Namun, proses transfer saat ini menemui jalan buntu.

Inter bersikukuh dengan valuasi 35 juta euro dan hanya bersedia melepas Frattesi secara permanen. Atau melalui skema pinjaman dengan kewajiban membeli.

BACA JUGA:Giacomo Raspadori Tegaskan Tidak Ada Alasan jika Italia Gagal Lolos Piala Dunia

BACA JUGA:Lecce vs Napoli 0-1: Gol Cantik Raspadori Bawa Partenopei Dekati Scudetto

Giacomo Raspadori Dekat Kembali ke Serie A


Penyerang Timnas Italia Giacomo Raspadori yang kini bermain untuk Atletico Madrid.-Instagram @giacomo.raspadori-

Giacomo Raspadori juga menjadi salah satu nama yang masa depannya tengah dipertanyakan. Penyerang berusia 25 tahun itu meninggalkan Napoli pada musim panas lalu.

Padahal, Raspadori berhasil mempersembahkan dua gelar Scudetto dalam tiga musim. Namun, ia memilih bergabung dengan Atletico Madrid.

Namun, kariernya di Spanyol belum berjalan sesuai harapan. Raspadori baru tampil 12 kali di LaLiga musim ini. Dan hanya sekali menjadi starter. Ia juga jarang mendapat kesempatan di Liga Champions dan absen dalam empat laga terakhir Atletico.

Laporan menyebutkan Roma dan Lazio menjadi dua kandidat terkuat untuk memulangkan Raspadori ke Serie A.

BACA JUGA:Giovanni Simeone Resmi Gabung Torino, Tinggalkan Napoli Usai Kedatangan Lorenzo Lucca

BACA JUGA:Rating Pemain Napoli Pasca Takluk 1-2 dari Brest, Hanya Lorenzo Lucca yang Bagus

Keputusan final diperkirakan baru akan diambil setelah berakhirnya ajang Supercopa de Espana yang tengah berlangsung di Arab Saudi.

Lorenzo Lucca Terancam Tergusur di Napoli


Lorenzo Lucca saat Napoli melawan Lecce di laga kesembilan Serie A pada 29 Oktober 2025.-@TheNapoliZone-X

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: football italia