Misi John Herdman Bersama Timnas Indonesia di AFF 2026, Pahami Skuad Garuda

Misi John Herdman Bersama Timnas Indonesia di AFF 2026, Pahami Skuad Garuda

Pelatih Timnas Indonesia John Herdman diperkenalkan pada Selasa, 13 Januari 2026 di Hotel Senayan, Jakarta Pusat-Ragil Putri Irmalia-

HARIAN DISWAY - Pelatih anyar Timnas Indonesia, John Herdman, menjelaskan harapan publik agar skuad Garuda meraih gelar juara Piala AFF 2026 yang akan berlangsung Juli-Agustus 2026.

Menurutnya, turnamen Asia Tenggara itu menajdi momen penting untuk menilai kedalaman dan kualitas pemain yang dimiliki oleh Timnas Indonesia.

Piala AFF 2026 akan menjadi salah satu ajang perdana bagi Herdman sejak resmi menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Di tengah harapan tinggi dari para pendukung, juru taktik berusia 50 tahun itu menegaskan pentingnya AFF 2026 sebagai kesempatan untuk mengevaluasi sumber daya pemain.

"Turnamen di Agustus, yaitu AFF, menjadi kesempatan yang sangat bagus bagi saya untuk memahami seberapa dalam kolam talenta yang dimiliki Indonesia," ungkap Herdman dalam sesi jumpa pers di Jakarta pada Selasa, 13 Januari 2026.

BACA JUGA:Resmi! John Herdman Diperkenalkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Simak Paparan Misinya

BACA JUGA:Timnas Indonesia Akan Hadapi Tim Eropa dalam FIFA Series 2026

Piala AFF 2026 Jadi Momen John Herdman Kenali Pemain


John Herdman, pelatih Timnas Indonesia secara terbuka menyatakan ambisinya untuk membawa Skuad Garuda lolos ke Piala Dunia 2020-Tangkapan layar YouTube@PSSI-

Herdman menambahkan bahwa Piala AFF juga berfungsi sebagai arena rotasi dan perluasan basis pemain.

Ia berencana memberi kesempatan kepada mereka yang sebelumnya tidak mendapatkan menit bermain. Termasuk pada agenda FIFA Series pada Maret dan FIFA Match Day Juni 2026.

"Turnamen itu juga memberi kesempatan kepada pemain yang tidak mendapatkan peluang di Maret atau Juni dalam kalender FIFA. Ini adalah kesempatan bagi pemain muda, tetapi dalam skala kompetisi yang jauh lebih besar," tegasnya.

Herdman memandang format dan jadwal Piala AFF 2026 sebagai hal yang ideal bagi pelatih baru dalam membangun kekuatan tim secara menyeluruh.

"Sebagai pelatih baru, struktur turnamen ini sempurna. Anda punya kesempatan menggunakan kolam pemain yang jauh lebih besar," tambahnya.

Sebelumnya, PSSI resmi menunjuk Herdman sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia menyusul pemecatan Patrick Kluivert.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: