Alwi Farhan Hadapi Wakil Thailand di Final Indonesia Masters 2026
Alwi Farhan merayakan keberhasilan menembus final Indonesia Masters 2026 usai mengalahkan Chi Yu Jen-PBSI-
JAKARTA, HARIAN DISWAY - Tuan rumah Indinesia memastikan satu wakil berlaga di final Daihatsu Indonesia Masters 2026. Alwi Farhan masih melaju tak terkalahkan hingga Sabtu, 24 Januari 2026 di Istora Senayan. Alwi untuk pertama kalinya mencapai babak tertinggi di turnamen Super 500.
Alwi tampil mendominasi di semifinal Indonesia Masters 2026. Pemain berusia 20 tahun itu menyingkirkan Chi Yu Jen dalam straight games 21-11, 21-12. Alwi hanya membutuhkan waktu 35 menit untuk merebut tiket final.
Raut kebahagiaan terpancar dari wajah Alwi setelah pertandingan.
Keberhasilan Alwi ini sekaligus memenuhi target PBSI yang ingin meloloskan dua wakil di laga puncak.
Kini Alwi hanya satu langkah untuk mencapai gelar pertama pada 2026.
BACA JUGA:Jonatan Christie ke 16 Besar Malaysia Open 2026, Alwi Farhan Kandas di Laga Pertama
“Saya membuktikan kepada diri sendiri bahwa sebenarnya saya masih mampu. Mungkin kondisi saya yang nggak seratus persen. Tetapi tekad dan ambisi saya masih serratus persen. Saya masih punya satu tugas lagi besok,” kata juara dunia junior 2023 itu.
Alwi sudah ditunggu oleh Panitchaphon Teerarasatkul di final Indonesia Masters 2026.
Pertandingan pada Minggu, 25 Januari 2026 itu menjadi pertemuan ketiga bagai Alwi dan wakil asal Thailand tersebut.
Alwi unggul di atas kertas. Ia menempati ranking yang lebih baik di posisi ke-18 dunia.
Sedangkan Teerarasatkul di ranking ke-44. Tetapi kedudukan mereka imbang 1-1. Alwi memenangkan pertemuan terakhir di Kejuaraan Dunia Beregu Campuran 2025.
BACA JUGA:Indonesia Masters 2026: PBSI Targetkan Dua Wakil ke Final di Istora Senayan
BACA JUGA:Jafar/Felisha Melenggang ke Semifinal Indonesia Masters 2026 Usai Singkirkan Unggulan Keempat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: