Alex Marquez Incar Tim Pabrikan, KTM dan Yamaha Paling Berpeluang

Alex Marquez Incar Tim Pabrikan, KTM dan Yamaha Paling Berpeluang

Alex Marquez saat persiapan menjelang race day di Phillip Island Grand Prix Circuit-alexmarquez73-instagram

HARIAN DISWAY - Usia hampir 30, berpengalaman belasan tahun di MotoGP, tapi menghabiskan sebagian besar waktu di tim satelit. Itulah Alex Marquez. Dan ia sudah lelah dengan itu.

Adik Marc Marquez itu pun mengincar kursi tim pabrikan di MotoGP 2027. Hal itu tak lepas dari musim 2025 yang gemilang bersama Gresini, tim satelit Ducati.

Setelah menghabiskan sebagian besar kariernya di bawah bayang-bayang Marc, Alex finis sebagai runner-up MotoGP 2025. Mencakup tiga kemenangan grand prix, tiga kemenangan Sprint, 12 kali naik podium, dan satu pole position.

Gayung bersambut. Kabarnya, ada dua tim pabrikan yang tertarik memakai jasa Alex Marquez musim depan. Yakni KTM dan Yamaha. Keduanya berniat menggunakan 2027 sebagai momentum untuk mempersiapkan proyek jangka panjang. Dan Alex cocok dengan profil yang mereka butuhkan.

BACA JUGA:Mukan Marc! Alex Marquez Pimpin Pengembangan Ducati GP26

BACA JUGA:MotoGP Valencia 2025: Alex Marquez Juara Sprint, Kaget dengan Kecepatan Sendiri

Perjalanan Alex Marquez dari 2020


Alex Marquez, saat menangi GP Malaysia 2025--Twitter Michelin Motorsport @Michelin_Sport

Tidak seperti Marc Marquez yang sudah hijrah ke MotoGP sejak berumur 19 tahun (dan menjadi juara dunia kali pertama saat berusia 20 tahun), Alex agak telat masuk kelas utama.

Ia baru naik kelas ke MotoGP pada 2020. Usianya sudah 24 tahun. Itu pun karena permintaan sang kakak. Ia dikontrak oleh Honda untuk menggantikan Jorge Lorenzo yang tiba-tiba pensiun.

Apes. Pada musim yang dihajar pandemi Covid-19 itu, Marc Marquez absen lama karena patah lengan. Alex menjalani musim yang sulit sendirian di garasi HRC. Meskipun masih berhasil meraih posisi runner-up seri sebanyak dua kali.

Pada musim berikutnya, Honda memindahkannya ke tim satelit LCR. Dan Alex menjadi salah seorang korban dari penurunan teknis pabrikan Jepang tersebut.

BACA JUGA:Marc Marquez Juara Dunia, Alex Marquez Kejar Runner-Up MotoGP

BACA JUGA:GP Portugal 2025: Alex Marquez Tercepat di Latihan, Rekor Marc Masih Bertahan

Pada 2023, ia pindah ke Gresini. Ia mengamankan kursi di tim satelit Ducati melalui sponsor pribadinya. Menjadi pelapis Fabio Di Giannantonio, yang saat itu merupakan pembalap utama tim di bawah pemilik Nadia Padovani tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber