Atlet Dayung Perahu Karet Brigif 2 Marinir berhasil meraih juara dua dan tiga pada Lomba Dayung Pasmar 2 pada 26 Februari 2025. .. Kegiatan yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-24 Pasmar 2 TA 2025 itu diselenggarakan di Selat Madura Koarmada 2 Ujung, Surabaya, Jawa Timur. Peserta Dayung Pasmar 2 ini berjumlah 19 tim dari Satlak ( Satuan pelaksana ) pasmar 2. . Dan masing masing tim berisi 10 peronil dalam perahu karet. Sumber Dispen Kormar , TNI Angkatan Laut Surabaya .
Fotografer . Koptu Mar Ainul Yakin
Dengan mengambil start dari Patung Monumen Jalaseveva Jaya Mahe , peserta mulai mendayung ke arah Jembatan Suramadu sejauh 10 KM , kemudian putar Kembali menuju Finish di Monumen Jalaseveva Jaya Mahe. Total dari jarak tempuh adalah 20 Km. Juara dua dan tiga diraih tim dayung Brigif 2 Marinir dari Batalyon Infanteri 3 Marinir, sedang kan sebagai jawara adalah tim Resimen Artileri dari tim Batalyon Arhanud 2 Marinir.
Fotografer . Koptu Mar Ainul Yakin
Perwira Staf Logistik (Paslog) Brigif 2 Marinir Letkol Marinir Masykur, M.Tr.Opsla selaku Perwira Tertua Brigif 2 Marinir mengucapkan selamat atas prestasi yang membagakan ini, “ janganlah berpuas diri karena ini merupakan tolok ukur kemampuan kalian sebelum melaksanakan Lomba Dayung Perahu Karet Selat Sunda yang akan dilaksanakan bulan April 2024.” Pesannya kepada para pemenang L omba Dayung Pasmar 2 tersebut
“Tetap semangat dalam berlatih, demi meraih hasil yang terbaik pada kejuaraan yang akan datang,” Pesan Paslog Brigif 2 Marinir.
Fotografer . Koptu Mar Ainul Yakin