Kamu bisa menggunakan walkie-talkie saat pergi ke gunung agar tidak tersesat. Atau hanya untuk sekadar bermain-main tidak masalah, yang penting ada keseruan di dalamnya. Anggap saja seperti role play sebagai intel yang menyamar menjadi tukang bakso.
Selain fungsional, penggunaan walkie-talkie yang umum di tahun 80-an ini meninggalkan sentimen nostalgia.
Ya, meskipun kamu bukan anak 80-an tetapi pengalaman menggunakan walkie-talkie ini bisa jadi ide kegiatan untuk menghabiskan waktu bersama orang tercinta.
3. Kodak M35 Film Camera
Kamera Kodak M35 Film--kodak.com
Kekasih kamu seorang fotografer atau penggila fotografi? Kado satu ini adalah pilihan tepat untuknya!
Koda M35 Film Camera merupakan kamera sekali pakai yang bisa digunakan kembali dengan isi ulang film 35mm.
Kamera analog ini bisa memotret gambar lo-fi dengan fokus lensa fixed, manual film winding, tak lupa dilengkapi dengan tombol flash.
Harga kamera ini dibanderol mulai dari $17.99 atau sekitar Rp 250.000
4. Amazon Kindle 2022
Amazon Kindle 2022--amazon.com
Jika kekasih atau orang tersayang kamu adalah seorang pecinta buku, kado valentine yang satu ini bisa jadi pilihan tepat!
Gadget khusus untuk membaca ini sangat berguna bagi pecinta buku yang tidak ingin repot membawa buku cetak. Amazon Kindle edisi 2022 ini adalah gadget entry-level yang ramah kantong.
Dibekali dengan pengisian daya USB-C dan layar setajam Kindle Paperwhite, gawai ini hadir dengan ukuran yang lebih kecil. Tak hanya itu, gadget ini memiliki kapasitas penyimpanan sebesar 16GB.
Amazon Kindle 2022 ini dibanderol mulai dari $99.99 atau setara dengan Rp 1.4 jutaan.
5. Kue Wetfood