Rekap Hasil Play-In Hari ini : Miami Heat dan Minnesota Timberwolves Tutup Babak Play-In dengan Melaju ke Playoff

Sabtu 15-04-2023,16:14 WIB
Reporter : Jessica Laurent
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY - Miami Heat dan Minnesota Timberwolves berhasil mengakhiri Turnamen Play-In pada Sabtu, 15 April 2023 di posisi 8 dari masing-masing wilayah. Kedua tim tersebut mampu menaklukkan lawannya dan melaju ke babak Playoff.

 

Rekap Hasil Turnamen Play-In NBA 2022-2023, Sabtu, 15 April 2023 : 

Miami Heat vs Chicago Bulls : 102 - 91

Minnesota Timberwolves vs Oklahoma City Thunder : 120 - 95

 


Miami Heat singkirkan upaya Chicago Bulls untuk melaju ke babak Playoff di akhir Turnamen Play-In NBA 2022-2023 pada Sabtu, 15 April 2023-Twitter @MiamiHEAT-

 

Langkah Chicago Bulls harus terhenti di babak Play-In . Perjuangan Bulls menuju babak penyisihan belum membuahkan hasil yang baik di pertandingan hari ini.

 

Meski sempat memimpin di kuarter ketiga, namun Bulls dihajar habis-habisan oleh Heat di kuarter ke-4 dengan selisih 11 poin. Tidak ada kesempatan di babak tambahan waktu, Bulls harus menghadapi kegagalannya untuk memasuki Playoff di musim ini.

 

“Mereka kecewa, karena telah melakukan investasi sejak September lalu hingga pertengahan April ini, dan itu memakan banyak waktu. Setelah jeda All Star kami bermain lebih baik sebagai grup. Akan lebih baik jika kami menemukan cara untuk menang malam ini dan dapat melanjutkan ke babak Playoff , tetapi hal itu tidak terjadi, “ ucap Billy Donovan sebagai Pelatih Bulls dikutip dari laman NBA.com

 

Perjuangan Heat akhirnya berlanjut ke babak penyisihan. Jimmy Butler memimpin dengan perolehan 31 poin 5 rebound , bersamaan dengan Max Strus yang meraih 31 poin 6 rebound .

 

Kedua pemain itu mengawal Heat menuju Playoff yang dinanti-nanti oleh tim mereka. Bertanding dengan Bulls cukup menegangkan, karena di kuarter ke-3 Heat sempat tertinggal dari Bulls.

 

Namun, keinginan timnya cukup kuat untuk melaju ke Playoff , dan mereka membuktikannya di kuarter akhir sembari menutup pertandingannya di Turnamen Play-In . “Saya rasa diantara kami, tidak ada yang merasakan tekanan. Kami keluar untuk berkompetisi, “ ucap Butler. 

 


Minnesota Timberwolves berhasil menutup Turnamen Play-In dengan mengisi posisi ke-8 di wilayah barat -Twitter @Timberwolves-


Selain Heat, ada Minnesota Timberwolves yang berhasil meraih posisi di babak Playoff dari wilayah barat. Dengan perolehan skor 120, Timberwolves dapat membekuk Oklahoma City Thunder yang tertinggal di skor 95.

Karl-Anthony Towns menyumbang poin terbanyak untuk Timberwolves dengan 28 poin 11 rebound . Kegagalannya saat melawan Lakers kali ini tidak terulang, Timberwolves benar-benar menguasai lapangan Target Center, Minneapolis dan permainannya dengan Thunder.

“Kami memanfaatkan kemampuan kami dan melakukan pekerjaan yang bagus dalam memberikan tekanan serta menjalankan apa yang kami rencanakan dengan sebaik-baiknya, “ ucap Towns. Kini Tim basket Minnesota itu harus bersiap menghadapi Denver Nuggets di babak Playoff pada Senin, 17 April 2023. (Jessica Laurent)

Kategori :