Berantem dengan Vin Diesel, Dwayne Johnson Dirumorkan Jadi Cameo di Seri Terakhir Fast & Furious

Sabtu 13-05-2023,13:32 WIB
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY – Fans Fast & Furious boleh berharap-harap cemas. Meskipun Dwayne Johnson bersumpah tidak akan kembali ke saga populer tersebut, ia dikabarkan tetap tampil dalam installment terakhir Fast & Furious, yakni Fast X. Dalam film yang bakal dirilis pada 19 Mei 2023 mendatang itu, ia bakal membawakan peran Luke Hobbs lagi, meskipun hanya sekilas.

Menurut laporan The Wrap, pria yang juga dikenal sebagai The Rock itu bakal nongol di saat yang tak disangka-sangka. Tepatnya, dalam after credit film Fast X. Namun, Universal menolak mengonfirmasi.

Jika laporan The Wrap benar, berarti Dwayne Johnson dan Vin Diesel benar-benar sudah berbaikan. Entah apa penyebabnya, dua aktor top itu mulai saling menjauhi setelah film kedelapan, The Fate and the Furious, yang rilis pada 2017 silam. Menurut beberapa sumber, Dwayne Johnson ngambek karena masukan-masukannya tidak diperhatikan oleh Vin Diesel. Setelah itu, ia hanya bermain dalam Hobbs & Shaw, proyek spin-off yang ia bintangi bersama Jason Statham.  

Lalu, kenapa sekarang mau kembali? Besar kemungkinan, itu karena Vin Diesel memintanya secara khusus. Pada November 2021, aktor 55 tahun itu menulis di Instagram. Dan menyebut Dwayne Johnson sebagai adik lelakinya. Dalam unggahan tersebut, ia terang-terangan meminta Dwayne Johnson kembali ke Fast X. Karena itu adalah film terakhir dari saga yang sudah berumur 22 tahun tersebut.


KARAKTER Luke Hobbs yang diperankan Dwayne Johnson dirumorkan bakal nongol sekilas di Fast X.-Universal Studios-

’’Seperti yang kamu tahu, anak-anakku memanggilmu Paman Dwayne. Tak ada satu hari besar pun terlewat tanpa mereka mendoakan yang terbaik buatmu,’’ tulis Vin Diesel. ’’Kini, waktunya sudah tiba. Sejarah menantimu,’’ lanjut pemeran Dominic Toretto itu.

Diesel juga membawa-bawa nama Paul Walker. Sahabat sekaligus pemeran Brian O’Conner, yang meninggal dunia pada 30 November 2013 lalu. ’’Aku sudah bilang padamu bertahun-tahun silam, bahwa aku akan memenuhi janjiku kepada Pablo,’’ tulis Vin Diesel, merujuk pada Paul Walker.

’’Aku bersumpah bahwa aku akan mewujudkan Fast terbaik di film terakhir, yaitu di seri ke-10! Aku mengatakan ini atas dasar cinta… Tapi kamu harus muncul. Jangan tinggalkan franchise ini ketika kamu punya peran yang begitu penting. Hobbs tidak bisa dimainkan oleh orang lain. Kuharap kamu mau mengambil kesempatan ini dan memenuhi takdirmu.’’

Dwayne Johnson mengaku sangat kaget membaca unggahan Vin Diesel tersebut. Ia langsung menyebut kalimat-kalimat Vin Diesel sebagai contoh betapa manipulatifnya ia. Aktor 51 tahun itu mengaku baru saja bertemu Vin Diesel pada Juni 2021, dan mereka ngobrol langsung soal kemungkinan Dwayne Johnson kembali ke Fast & Furious.

’’Tak perlu lewat media sosial. Aku sudah bilang langsung ke dia—hanya ke dia saja. Bahwa aku tidak akan kembali ke franchise ini,’’ ungkapnya kepada CNN, Desember 2021. ’’Kata-kataku sangat jelas dan tegas. Aku berjanji akan terus mendukung para pemain, dan mendoakan Fast & Furious meraih kesuksesan. Tapi aku tak akan kembali,’’ tegasnya.

Jadi, apakah benar Dwayne Johnson bakal nongol sebagai cameo di Fast X? Semoga!

Kategori :