Gagal War Tiket Lanjut Berburu di Online? Ikuti 5 Tip Ini Agar Anda Terhindar dari Penipuan

Kamis 18-05-2023,22:59 WIB
Reporter : Ridav Refza Rafza
Editor : Heti Palestina Yunani

HARIAN DISWAY - Banyak sekali musisi-musisi yang akan mengadakan konser di Tanah Air. Mulai dari artis lokal, grup K-Pop hingga konser band Western yang baru-baru ini bikin heboh, Coldplay.

Tak jarang penggemar yang gagal dapat tiket saat war ticket kemudian berupaya mencari di berbagai platform media sosial. Yang terbanyak didatangi para penggemar biasanya Twitter.

Nah di sini tak jarang orang tak bertanggungjawab mencoba mengambil kesempatan. Mereka dengan berbagai cara dan modus melakukan penipuan. Nah berikut ada 5 tip agar terhindar dari penipuan saat beli tiket di luar loket resmi.

1. Meminta bukti tiket

Yang dilakukan pertama adalah meminta bukti tangkapan layar e-ticket yang telah dibeli melalui platform yang bekerjasama dengan promotor konser. Bukti tersebut wajib diminta ketika akan membeli tiket ke seller di media sosial.

2. Cek akun dan nomor telepon

Cek akun apakah mencurigakan atau tidak. Sebab banyak akun-akun bodong yang menjual tiket yang kemudian setelah melakukan transaksi tiba-tiba menghilang.

Cek nomor teleponnya di Get Contact atau True Caller. Apakah ada yang melabelinya sebagai penipu. Bisa juga cek kredibiltas akun itu dengan memastikan testimoni.

Perlu dicek juga follower akun-akun itu terindikasi fake atau normal.

3. Pastikan identitas penjual valid

Jangan ragu untuk meminta foto KTP, nomor rekening, dan nama lengkap penjual. Identitas tersebut berfungsi untuk dicocokkan dengan e-ticket yang telah dijual oleh penjual tersebut.

Perlu juga melakukan verifikasi data identitas yang dikirim. Calon pemebli bisa juga melakukan bertukar akun sosmed lainnya dengan penjual untuk mengetahui latar belakang dan riwayat penjual.

4. Meminta foto bukti tiket terbaru tanpa terpotong

Saat penjual menawarkan tiket, penjual itu biasanya sudah mengunggah bukti tiket yang diberi watermark.

Namun jangan langsung gegabah. Perlu juga minta ulang bukti tiket disertai jam transaksi. Misal ketika meminta bukti pada pukul 15.23, maka penjual juga harus menyertakan bukti dengan jam yang menunjukkan pukul 15. 23.

Kategori :