Selain Penerbangan Umroh, Bandara Kediri Juga Kuatkan Pariwisata

Jumat 14-07-2023,20:46 WIB
Reporter : Taufiqur Rahman
Editor : Taufiqur Rahman

KEDIRI, HARIAN DISWAY - Kehadiran Dhoho International Airport atau Bandara Kediri diharapkan bisa memperkuat sektor pariwisata di Kediri dan sekitarnya. 

Sejumlah objek wisata di sekitar Kediri diharapkan dapat menjadi salah satu daya tarik masyarakat, diantaranya adalah wisata sejarah sisa peninggalan Kerajaan Kediri dan Majapahit, wisata Kawah Gunung Kelud, pemandangan hijau dan berbukit Gunung Wilis, serta pantai di sepanjang Pantai Selatan.

BACA JUGA:Bandara Kediri Beroperasi Awal Tahun 2024

“Hari ini saya keliling melihat Bandara Kediri dari udara dan saya melihat pekerjaan yang dilakukan sangat serius mulai dari penataan tata air, fasilitasnya, dan lain sebagainya,” kata Menhub Budi Karya Sumadi, Jumat, 14 Juli 2023   

Budi menyampaikan apresiasi kepada Gudang Garam sebagai investor utama, PT WIKA, Bupati Kediri dan pihak lainnya yang turut mendukung pembangunan bandara tersebut. 

Pada kesempatan yang sama, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mengungkapkan, pihaknya menargetkan  pada tahap awal bandara ini dapat digunakan sebagai penerbangan umroh. 

BACA JUGA:Progress Bandara Kediri Sudah 94 Persen. Layani Penerbangan Umroh Tahun Depan

“Karena kalau untuk penerbangan Haji dibutuhkan adanya asrama haji dan Rumah Sakit terdekat yang dipersyaratkan oleh pihak GACA Arab Saudi. Tetapi perlahan dan bertahap kami akan lakukan itu,” ucapnya.

Bandara Kediri terletak di Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri. Bandara ini dibanun oleh PT Gudang Garam lewat anak perusahaan PT Surya Dhoho Investama.(*)

Kategori :