Vaquita, Spesies Lumba-lumba Terkecil Dunia yang Tinggal 10 Ekor

Jumat 11-08-2023,03:50 WIB
Reporter : Nathan Gunawan
Editor : Salman Muhiddin

HARIAN DISWAY -  Spesies lumba-lumba terkecil dan langka vaquita sedang dalam bahaya. Komite Penangkapan Ikan Paus Internasional (IWC) telah mengeluarkan peringatan kepunahan untuk vaquita yang hidup di Teluk California.

Itu adalah peringatan pertama dalam 70 tahun terakhir.Berdasarkan studi yang dilakukan, populasi vaquita sudah berada dalam situasi yang kritis.

Peringatan kepunahan itu bertujuan untuk mendorong upaya perlindungan terhadap spesies langka tersebut.

Vaquita memiliki ukuran yang sangat kecil, hanya sekitar 1,2 hingga 1,5 meter. Hewan ini hanya dapat ditemukan di perairan Teluk California.

Pada tahun 2017, diperkirakan populasi vaquita mencapai sekitar 30 ekor. Namun, saat ini hanya tersisa sekitar 10 ekor.

BACA JUGA:Kecerdasan Buatan Munculkan Kekhawatiran, Manusia akan Punah…?

BACA JUGA:Ribuan Pramuka Dunia Dievakuasi karena Badai Khanun

Penurunan drastis terjadi karena nelayan sering tidak sengaja menangkap vaquita ke jaring gillnet yang digunakan untuk perburuan ilegal ikan Totoaba.

IWC sangat prihatin akan kelangsungan hidup vaquita. Mereka menekankan pentingnya langkah-langkah yang harus diambil untuk menyelamatkan mereka.

IWC juga menyoroti bahwa kepunahan vaquita dapat dihindari jika semua gillnet digantikan dengan alat tangkap alternatif yang tidak membahayakan vaquita dan mata pencaharian nelayan.


Vaquita, spesies lumba-lumba yang terancam punah--The Guardian

"Kami berharap peringatan kepunahan ini akan membangunkan kesadaran akan seriusnya situasi ini," ungkap Dr. Lindsay Porter, wakil ketua IWC, seperti yang dilaporkan oleh The Guardian.

Pada tahun 2022, Angkatan Laut Meksiko bersama lembaga pemerintah memasang 193 balok beton untuk menciptakan zona tanpa toleransi atau Zero Tolerance Area (ZTA).

BACA JUGA:Puncak Hujan Meteor Perseid 12-13 Agustus 2023 Lewat Indonesia, Ini Tips dan Waktu Terbaik Meliahtnya

BACA JUGA:Tiongkok Kaji Alarm Gempa di Ponsel

Kategori :