Jarang Orang Tahu, Hobi Berkebun Punya Banyak Manfaat bagi Tubuh

Senin 04-09-2023,21:33 WIB
Reporter : Wehernius Irfon
Editor : Yusuf Ridho

Suasana Hati Meningkat

Suasana tempat yang tenang, memberikan rasa kedamaian dalam hati dan pikiran. Membantu orang mengusir pikiran negatif dan stres.

Bagi yang mudah cemas yang berujung tertekan, berkebun menjadi rekomendasi untuk mengurangi tingkat kecemasan.

Bisa juga muncul rasa bahagia dan puas ketika melihat hasil kerja keras Anda membuahkan hasil. Tanaman Anda dapat tumbuh dengan subur dan banyak berbuah.

Melatih untuk Selalu Berfokus

Berkebun sangat cocok bagi orang yang susah fokus. Berkebun mengajarkan cara berkonsentrasi orang. Selain itu, berkebun cocok digunakan sebagai terapi bagi penderita demensia. Biasanya penyakit menurunnya daya ingat itu sering dialami lansia usia 65 tahun ke atas.

BACA JUGA: Ini 4 Kunci Rahasia Umur Panjang: Temukan Kebahagiaan dalam Hidup

Menambah Wawasan dan Menjalin Hubungan Sosial 

Mulai banyak ditemukan komunitas berkebun. Seringkali mereka saling menukar informasi terkait berbagai hal seputar berkebun. Misalnya, penggunaan pupuk yang baik, tanaman yang cantik, dan pengetahuan hama tanaman.

Bahkan, mereka saling bertukar bibit atau tunas tanaman. Hal itu bagus untuk meningkatkan kesehatan mental karena kesepian. Sebab, Anda punya teman sehobi yang bisa diajak mengobrol.

Mengatasi Kecanduan dari Hal Negatif

Berkebun sangat bagus untuk ditawarkan kepada pecandu rokok dan alkohol.

Berkebun menjadi alat rehabilitasi yang efektif. Pikiran mereka akan mulai teralihkan ke hal-hal berbau berkebun.

Mereka pun mulai melupakan rasa ingin mengonsumsi alkohol dan rokok. 

Sangat menggiurkan manfaatnya, bukan? Selamat mencoba! (*)

Kategori :