Gagal Debut 2 kali, Kini Sandy Walsh Siap Tempur Lawan Turkmenistan

Rabu 06-09-2023,08:18 WIB
Reporter : Fransisco
Editor : Salman Muhiddin

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Pemain naturalisasi Indonesia asal Belgia, Sandy Walsh dalam kondisi prima untuk melakoni debut bersama Garuda. Indonesia akan menghadapi Turkmenistan dalam FIFA Match Day, 8 September 2023.

Sandy sudah bergabung bersama tim dalam latihan sore di lapangan THOR, Surabaya. Pemain KV Mechelen itu, mengutarakan perasaan bahagianya.

"Sangat bersemangat dan sangat senang bisa disini kembali bersama Timnas Indonesia. Ada peluang dan kesempatan melakoni debut saya bersama timnas pada Jumat," kata Sandy seusai latihan timnas, 5 September 2023. 

BACA JUGA:Badai Cedera Timnas Indonesia Jelang FIFA Matchday Melawan Turkmenistan

BACA JUGA:Jadwal Timnas Indonesia vs Turkmenistan di FIFA Matchday

Sandy sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) sejak 2022 lalu. Namun ia sudah dua kali gagal melakoni debut bersama Timnas Garuda. 

Pertama saat AFF 2022, coach Shin Tae-Yong (STY) memanggil Sandy untuk membela merah-putih. Namun karena AFF bukan jadwal resmi FIFA, klub Sandy KV Mechelen tidak mengizinkan sang pemain pergi.


Sandy Walsh, Bek Timnas Indonesia saat latihan di lapangan THOR Surabaya, Selasa 5 September 2023--

Dan yang kedua saat FIFA Match Day, Indonesia menghadapi Palestina, 14 Juni lalu. Sandy juga terlihat sudah bergabung bersama tim untuk pemusatan latihan (Training Centre). 

Tetapi saat laga dimulai, tak ada nama Sandy Walsh di line-up. Ternyata Sandy mengalami cedera betis, sehingga ia pun gagal lagi untuk mewujudkan debutnya.

Dan Jumat esok, Sandy kemungkinan besar bisa bermain. Ia sudah siap dan fokus menatap laga melawan Turkmenistan.

"Saya fokus untuk pertandingan hari Jumat. Saya berlatih sedikit hati-hati dibandingkan sebelumnya dan memberikan yang terbaik untuk Jumat," jawab Sandy dalam bahasa Inggris saat diwawancarai.

Mari kita saksikan bersama penampilan debut Sandy Walsh. Apakah dengan hadirnya Sandy, Indonesia bisa mengalahkan Turkmenistan dan mengangkat ranking FIFA Indonesia ? (Fransisco)

Kategori :