Museum Nasional Kebakaran, Pengelola Berfokus Melindungi Koleksi Bersejarah

Sabtu 16-09-2023,23:05 WIB
Reporter : Taufiqur Rahman
Editor : Taufiqur Rahman

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Museum Nasional di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, terbakar pada Sabtu Malam, 16 September 2023. 

Menurut pihak Museum, kebakaran awalnya berasal dari Gedung A bagian belakang. 

Belasan mobil pemadam kebakaran dan puluhan petugas telah dikerahkan untuk melokalisir api agar tidak merambat.

BACA JUGA:Museum Nasional Kebakaran, Gedung Arca Juga Ikut Terbakar  

Dinas Gulkarmat DKI Jakarta sendiri menyebut bahwa api sempat merambat ke Museum Gajah atau Gedung Arca yang banyak menyimpan koleksi peninggalan bersejarah. 

Melalui keterangan resmi dari laman instagram resminya, Museum Nasional mengkonfirmasi bahwa kebakaran terjadi pada pukul 20.08 WIB. 

“Mulai pukul 21.45 api sudah mulai dilokalisir oleh petugas pemadam kebakaran bekerjasama dengan pihak berwajib,” bunyi keterangan tersebut yang dikutip Sabtu malam, 16 September. 

BACA JUGA:Uji Coba Penumpang Terbatas KCJB Segera Dilakukan, Kemenhub: Semua Penumpang Harus Diasuransikan!

Unggahan tersebut juga menjelaskan, bahwa kebakaran utamanya terjadi di Gedung A bagian belakang dimana Museum Nasional terdiri dari Gedung A, B, dan C. 

“Saat ini prioritas kami adalah perlindungan artefak berharga dan benda-benda bersejarah yang ada di dalam Museum,” kata keterangan tersebut. 

“Petugas pemadam juga bekerja keras untuk memadamkan api dan mencegah kerusakan pada koleksi benda bersejarah,” tambahnya. 

Pihak Museum berjanji akan melakukan investigasi menyeluruh terhadap penyebab kebakaran begitu api sudah bisa sepenuhnya dipadamkan.(*)

 

Kategori :