Indonesia diprediksi menjadi negara besar di 2050 nanti. Ia berharap, anak-anak yang saat ini masih seorang mahasiswa nantinya dapat berkontribusi besar kepada bangsa.
Prabowo mewanti-wanti kepada seluruh mahasiswa UMM untuk tidak ikut andil bagian menjadi pelaku tindak pidana korupsi kelak. Demi bangsa dan negara.
Dalam momentum itu pun, Prabowo selaku Menteri Pertahanan RI juga menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan UMM. Sebagai bentuk kerjasama Kementerian Pertahanan dan UMM di bidang pendidikan dan perguruan tinggi.
Prabowo pun mendapat kehormatan menjadi warga Muhammadiyah Malang. Ia mendapatkan jas almamater UMM yang berwarna merah marun. Prabowo langsung mengenakannya di tengah acara. (*)