PCU Universitas Satu-satunya di Jatim yang memiliki Lateral Hydraulic Jack

Rabu 25-10-2023,18:56 WIB
Reporter : Guruh Dimas Nugraha
Editor : Heti Palestina Yunani

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Petra Christian University (PCU) memiliki alat untuk melakukan simulasi beban gempa. Yakni Lateral Hydraulic Jack. Alat tersebut terpasang di lab Struktur PCU, di basement Gedung Q, Faculty of Civil Engineering and Planning.

Apa yang akan terjadi ketika kolom dan pondasi bangunan Anda tidak tahan gempa? Tentu sangat berbahaya. Maka sangat penting untuk mengetahui beban gempa dalam sebuah bangunan. 

Ir Jaka Propika, melakukan pengujian siklik untuk mencari tahu beban gempa pada kolom Pracetak menggunakan alat penguji Lateral Hydraulic Jack yang kini terpasang di lab PCU. 

BACA JUGA: PCU gelar International Conference on Empathic Architectur (ICEA)

Mahasiswa Doctoral Program in Civil Engineering PCU (Petra Christian University) itu juga menggunakan alat tersebut dalam penelitiannya yang bertajuk “Sambungan Kolom dan Pondasi Pracetak dengan Sistem Kombinasi Ankur dan Pocket pada Daerah dengan Potensi Gempa Tinggi”.

“Pembangunan suatu gedung biasanya menggunakan cor setempat, atau kolom manual. Pengujian kali ini mengambil inovasi, menggunakan kolom dengan sistem pracetak,” ungkap Jaka.


PCU universitas satu-satunya di Jatim yang memiliki Lateral Hydraulic Jack. Jaka (kanan), mahasiswa doktoral PCU mencoba alat Lateral Hydraulic Jack untuk menguji beban gempa.-petra christian university-

Kolom pracetak merupakan kolom beton yang diproduksi di pabrik dengan bentuk sesuai cetakan. Jaka merinci, penggunaan sistem pracetak bisa lebih efisien dari sisi waktu, biaya, dan tenaga. 

BACA JUGA: Lampu Penghilang Cemas, Karya Inovatif Mahasiswa PCU

“Sebab pada kolomnya itu sudah ada koneksi. Sehingga ketika pembangunan nanti, tinggal disambung dengan baut, seperti bermain lego,” imbuhnya.

Namun, untuk mendapatkan perhitungan formula sambungan yang tepat dan sesuai, Jaka perlu melakukan pengujian terhadap beban gempanya. Lateral Hydraulic Jack yang disertai fitur-fitur canggih membantunya dalam melakukan simulasi beban gempa tersebut.

Hydraulic Jack telah dilengkapi dengan mesin kontrol, dan memiliki kapasitas tekan mencapai 200 ton. Sedangkan untuk daya tariknya mencapai 100 ton, dengan total stroke 600 millimeter. 

BACA JUGA: Lima Dosen UK Petra Ciptakan Chopper Penghalus Pakan Bagi Peternak Dusun Turi

Sehingga hasil yang didapatkan lebih spesifik dan mendetail. Sebab, pengujian lateralnya bisa dilakukan dengan skala spesimen 1:1.

“Tak hanya punya Lateral Hydraulic Jack pada umumnya yang digunakan untuk uji beban gravitasi. Lab Struktur PCU juga memiliki Hydraulic Jack yang dipasang dengan arah lateral atau horizontal," ungkapnya.

Kategori :