Sebagai perusahaan gas terbesar di Indonesia, AGII terus membuktikan kontribusinya pada sektor gas industri melalui empat lini bisnisnya: produksi gas industri, perdagangan gas industri, perdagangan alat-alat gas industri, dan instalasi peralatan gas industri.
Dengan catatan saham di Bursa Efek Indonesia (IDX) sejak September 2016 dan mayoritas kepemilikan oleh Grup Samator, perusahaan ini mengoperasikan 55 pabrik gas industri dan 109 stasiun pengisian di 29 provinsi di Indonesia per 15 Desember 2023. (Salma Dhiya Ulhaq).