Profil dan Perjalanan Karier Rizal Ramli, Mantan Menteri Keuangan yang Kritis pada Pemerintah

Selasa 02-01-2024,22:43 WIB
Reporter : Retna Christa
Editor : Retna Christa


PROFIL dan perjalanan karier Rizal Ramli, mantan Menteri Keuangan yang kritis pada pemerintah. Foto: Rizal Ramli di kantor KPK RI, 21 Agustus 2023.-Disway.id-

Hingga kini pun, Rizal Ramli masih rajin mengkritik pemerintah. Tidak hanya soal kebijakan ekonomi. Tapi juga hal-hal lain yang dianggapnya tidak benar.

Rizal Ramli bahkan menyindir Jokowi ingin membangun dinasti politik gara-gara busananya. Tepatnya ketika Jokowi mengenakan baju adat Ageman yang biasa dikenakan Raja Pakubuwono Surakarta Hadiningrat pada peringatan HUT ke-78 Republik Indonesia, 17 Agustus 2023.

BACA JUGA:Kuntoro Mangkusubroto, Menteri Pertambangan dan Energi Era Soeharto Tutup Usia

"Hari ini Jokowi bercita-cita untuk jadi raja di Indonesia. Lihat saja dandanannya," kata Rizal Ramli sengit. "Kalau pakai pakaian daerah ya yang biasa dong, ini pakaian daerah raja-raja, Raja Amangkurat pula lagi. Pengkhianat nomor 1 di indonesia," ucapnya tajam.

Pada bulan yang sama, Rizal Ramli dan Amien Rais mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Mereka mengingatkan agar KPK betul-betul memberantas korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN).

"Kenapa kami datang ke KPK? Karena 25 tahun yang lalu kami berjuang supaya Indonesia bebas dari KKN. Ternyata hari ini kok malah KKN-nya lebih gawat," ujar Rizal Ramli di Gedung KPK, Jakarta, 21 Agustus 2023.

Hari ini, Rizal Ramli dikabarkan wafat. Indonesia kehilangan sosok cerdas yang kritis dan pemberani. (*)

Kategori :