EFEK De Rossi! Monza vs Roma 1-4, Gialorossi tembus peringkat 5 klasemen.-DAZN-
Kemenangan atas Monza mengantar Roma menduduki posisi kelima klasemen sementara Serie A. Mereka mengumpulkan 47 poin dari 27 pertandingan. Gialorossi hanya tertinggal 1 poin dari Bologna yang berada di posisi 4.
Jika AS Roma berhasil mempertahankan form positif ini, mereka bakal bisa mendongkel posisi Bologna dari zona Liga Champions.
BACA JUGA:Liga Italia: Roma vs Inter 2-4, Comeback Manis Nerazzurri di Olimpico
BACA JUGA:AS Roma vs Cagliari 4-0: Paulo Dybala Dibilang Titisan Francesco Totti
Dominasi Roma
Laga Roma vs Monza memang menunjukkan kelas yang berbeda antara kedua tim. Roma, sebagai tim tradisional Serie A, tampil jauh lebih atraktif dan menekan.
Roma sempat terlebih dahulu membobol gawang Monza lewat tendangan Bryan Cristante. Namun setelah mengecek VAR, tendangan itu dianulir oleh wasit. Karena Cristante berada pada posisi offside terlebih dahulu.
Tidak putus asa, Roma kembali mengambil inisiatif menyerang. Mereka akhirnya membuka keunggulan pada menit ke-38 lewat tendangan Pellegrini usai memanfaatkan umpan Lukaku.
EFEK De Rossi! Monza vs Roma 1-4, Gialorossi tembus peringkat 5 klasemen. Foto: Lorenzo Pellegrini setelah mencetak gol ke kandang Monza, 3 Maret 2024.-Getty Images-via AFP
Gol kedua, giliran Lukaku yang mencatatkan nama di papan skor. Ia berhasil menyelesaikan umpan tarik Paulo Dybala dengan baik. Skor 2-0 menutup babak pertama.
BACA JUGA:Salernitana vs AS Roma 1-2: Gialorossi Happy di Tangan De Rossi
Memasuki babak kedua, Roma berhasil menambah keunggulan pada menit ke-63. Paulo Dybala dengan cantik mengeksekusi tendangan bebas yang tidak bisa dihalau kiper Monza, Michele Di Gregorio.
Selanjutnya, Roma mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-82. Leandro Paredes yang maju sebagai eksekutor membawa Roma memimpin 4-0.
Roma mendapat hadiah penalti setelah gelandang Monza asal Prancis, Warren Bondo, menarik kaus pemain pengganti Dean Huijsen. Wasit sempat melihat VAR untuk memastikan hukuman bagi tuan rumah. Paredes kemudian maju sebagai eksekutor dan berhasil menembus gawang Monza.
EFEK De Rossi! Monza vs Roma 1-4, Gialorossi tembus peringkat 5 klasemen. Foto: Paulo Dybala setelah mencetak gol ke kandang Monza, 3 Maret 2024. -Getty Images-via AFP