Tolak Pengungsi Rohingya, Warga Aceh Barat Gelar Demo

Selasa 26-03-2024,16:48 WIB
Reporter : Noor Arief Prasetyo
Editor : Noor Arief Prasetyo

HARIAN DISWAY - Warga Desa Suak Suak Nie, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat menggelar aksi unjuk rasa di lokasi penampungan etnis Rohingya di Kompleks Gedung Palang Merah Indonesia (PMI) setempat, Selasa sore, 26 Maret 2024. 

“Kami mau pengungsi Rohingya dipindah dari desa kami,” kata M Nasir, salah satu warga Desa Suak Nie, Kecamatan Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat kepada wartawan di Meulaboh, Selasa. Menurutnya, aksi unjuk rasa yang mereka lakukan karena masyarakat merasa tidak nyaman dengan kehadiran pengungsi Rohingya di desanya. 

Belum lagi dengan pengalaman yang selama ini terjadi di sejumlah daerah di Aceh yang menampung Rohingya, kata Nasir justru banyak pengungsi yang melarikan diri dari kamp pengungsian. Selain itu, kehadiran masyarakat untuk melakukan aksi unjuk rasa karena menagih janji Pemerintah Kabupaten Aceh Barat, yang sebelumnya meminta waktu selama lima hari untuk menempatkan pengungsi Rohingya di desa mereka. 

BACA JUGA:Polisi Gerebek Penampungan Pengungsi Rohingya di Pekanbaru

BACA JUGA:Ratusan Pengungsi Rohingya Kembali Mendarat di Aceh Pagi Hari Ini

Namun, hingga hari keenam, puluhan pengungsi etnis Rohingya masih berada di desa mereka, sehingga masyarakat melakukan aksi protes dengan menggelar unjuk rasa. 

Sementara itu, Asisten Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Aceh Barat, yang juga Teuku Samsul Alam yang juga Penanggung jawab 2 Pengungsi Rohingya meminta kepada warga agar bersabar. Menurutnya, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat saat ini sedang melakukan komunikasi dengan Pemerintah Aceh dan pihak terkait penanganan Rohingya. (*)

 

Kategori :