“Ini yang pertama fungsinya untuk kemudahan pelayanan pada masyarakat, walaupun nanti ada fungsi yang lain untuk pencatatan dan pelaporan," terang Suwito.
BACA JUGA:Kembangkan Infrastruktur Riset Berkelanjutan di IKN, Pertamina dan Bakrie Group Teken MoU
Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) melakukan kunjungan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dan Puskesmas di wilayah IKN pada Jumat 19 April 2024.--IKN
Suwito menjelaskan bahwa platform telemedicine Nusantara dibuat dengan memanfaatkan teknologi yang dengan harapan dapat memberikan akses pelayanan kesehatan yang relatif mudah.
“Demikian juga masyarakat dapat memilih dokter dan tempat pelayanan Kesehatan, tidak perlu bersusah payah mengantri panjang. Kedepan juga dimungkinkan untuk melakukan konsultasi Kesehatan dan konsultasi psikologis melalui platform tersebut,” Pungkas Suwito. (Hayu Anindya Azzahra)