Arda Guler menyumbangkan satu gol saat Real Madrid meraih kemenangan telak Real Madrid 4-0 atas Granada, 12 Mei 2024-Instagram @realmadrid-
Meskipun sudah memastikan gelar juara La Liga, Real Madrid tidak mengendurkan intensitas permainan. Joselu memanfaatkan absennya Vinicius Jr dan Jude Bellingham untuk beraksi lebih banyak.
Pahlawan Real Madrid di semifinal leg kedua Liga Champions itu untuk tampil sejak menit awal melawan Granada
Pertandingan berlangsung ketat. Tuan rumah lebih banyak menunggu dan bertahan. Tapi pertahanan Granada akhirnya berhasil ditembus pada menit ke-38 ketika Fran Garcia mencetak gol pembuka untuk Madrid.
BACA JUGA:Rekor-Rekor Real Madrid Setelah Juara La Liga ke-36, Modric dan Bellingham Superkeren
Gol tersebut tercipta setelah serangan balik cepat dari sisi kanan yang dituntaskan dengan baik oleh bek kiri muda Real Madrid itu.
Arda Guler sukses menggandakan keunggulan Real Madrid menjelang babak pertama berakhir. Tepatnya pada menit ke-45+2. Umpan matang Brahim Diaz bisa dituntaskan menjadi gol oleh gelandang asal Turki tersebut.
Itu berarti, tiga kali menjadi starer, tiga kali pula Arda Guler mencetak gol bagi Real Madrid. Sebuah pencapaian yang membuat Carlo Ancelotti memberikan pujian khusus bagi striker belia berusia 19 tahun tersebut.
BACA JUGA:Real Madrid vs Bayern Munchen 2-1: Joselu Kenang Final Liga Champions Paris 2022
"Ia (Arda Guler, Red) menujukkan talenta fantastis. Ia sangat efektif dan punya kecepatan," ucap Ancelotti. "Aku enggak tahu batasan dia seberapa. Sulit dikatakan sekarang. Tapi ia punya talenta natural dan tampil bagus sekali," puji pelatih yang usianya setara dengan kakek Guler tersebut.
Selebrasi Arda Guler dan Fran Garcia setelah berhasil membobol gawang Granada, 12 Mei 2024-Instagram @realmadrid-
Memasuki babak kedua, Real Madrid tampil lebih garang lagi. Buktinya, Los Blancos bisa menambah dua gol lagi. Brahim Diaz sendiri menjadi bintang lapangan dengan mencetak dua gol tambahan.
BACA JUGA:5 Faktor Kesuksesan Real Madrid di La Liga Musim Ini, Jude Bellingham Kuncinya!
Gol pertamanya lahir di menit ke-49, setelah dia berhasil melewati pertahanan Granada dan menceploskan bola ke gawang dengan keahliannya. Lalu, gol keduanya datang pada menit ke-58, setelah dia memanfaatkan umpan brilian dari Arda Guler dan Luca Modric.
Dengan kemenangan telak ini, Real Madrid sudah mengumpulkan 90 poin dari 35 pertandingan. Los Blancos tetap kokoh di puncak klasemen La Liga.
Sementara itu, Granada berada di posisi ke-19 dengan 21 poin, sudah dipastikan terdegradasi. Sebab, RCD Mallorca berhasil meraih kemenangan atas Las Palmas, membuat peroleh poin Mallorca tak bisa dikejar lagi oleh Granada. (*)